Home Fun 2 Bundle Free Fire (FF) Ini Memiliki Efek Eksklusif yang Tak Dimiliki...

2 Bundle Free Fire (FF) Ini Memiliki Efek Eksklusif yang Tak Dimiliki Bundle Manapun!

Hi Sobat Booyah!

Bundle di Free Fire memiliki konsep tertentu, yang menghadirkan tampilan unik dan terkadang juga disertai dengan efek animasi yang menambah daya tarik dari bundle tersebut. Penambahan efek animasi membuat bundle-bundle punya ciri khasnya sendiri.

Bicara soal efek animasi, sebagian besar bundle memang memiliki efek animasi yang keren, namun tak semua memiliki efek animasi eksklusif yang bisa dipicu oleh pergerakan pemain ketika menggunakan bundle tersebut.

Baca Juga: EVOS Luna dan Bigetron Lux Makin Sengit, Dapat Point Imbang di Match Day 4 FFML Ladies Series!

Baca Juga: Event Diamond Door FF Hadir Bawa Bundle Enflamed Terror Free Fire!

Berikut ini Berita Booyah telah merangkum 2 bundle eksklusif di Free Fire (FF) yang punya efek animasi unik dan tak akan kalian temukan di bundle manapun. Yuk langsung saja masuk ke daftarnya berikut ini!

2D_dino_draft

2D_dino_draft merupakan bundle konsep dua dimensi pertama di Free Fire. Konsep dua dimensi mengacu pada tampilannya yang terlihat seperti gambar pada bidang datar layaknya sebuah komik yang terkesan hidup dalam proyeksi ruang.

Keunikan bundle ini tak hanya dari konsep dua dimensinya saja. 2D_dino_draft memiliki 3 efek animasi eksklusif yang muncul jika dipicu oleh pergerakan pemain. 2D_dino_draft menjadi bundle pertama dengan 3 efek animasi berbeda yang bisa dipicu dan aktif terus menerus.

Ketiga efek animasi tersebut adalah efek kepulan asap yang muncul dari tanah ketika sedang berlari, sayap imut dari punggung ketika lompat terus menerus, dan animasi dino yang muncul dari bagian punggung ketika berhasil membunuh musuh.

Super Gamer

Terakhir, ada bundle Super Gamer yang rilis pada bulan Mei kemarin. Bundle ini bertemakan outift seorang gamer profesional. Sama seperti 2D_dino_draft, Super Gamer Bundle juga memiliki 3 efek animasi berbeda sesuai dengan gerakan para penggunanya.

Ada 3 efek yang bisa muncul ketika menggunakan bundle ini. Efek pertama ialah api dan gesekan angin ketika berlari, Healing ketika menggunakan Medkit, serta animasi Buff ketika Hit dan Kill musuh.

Itu dia dua bundle Free Fire (FF) yang memiliki efek animasi khusus. Dengan hadirnya dua bundle ini, menarik untuk melihat perkembangan tampilan dan efek animasi yang akan dibawa oleh bundle-bundle eksklusif di masa mendatang! Apakah Sobat Booyah memiliki kedua bundle di atas?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...