Home Fun 3 Fitur Berguna di Free Fire yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

3 Fitur Berguna di Free Fire yang Mungkin Belum Kamu Ketahui!

Hi Sobat Booyah!

Menjadi game yang digandrungi banyak orang membuat Free Fire tak henti-hentinya menghadirkan beragam fitur unik dan menarik. Hal ini tentunya demi memanjakan pemain yang bermain.

Setiap fitur yang dihadirkan memiliki fungsi yang dapat menunjang permainan baik di luar maupun di dalam permainan. Untuk itu, Sobat Booyah dituntut untuk dapat memahami setiap fitur tersebut dan memnggunakannya dengan baik.

Baca Juga: Tips Mudah Selesaikan Web Event Reach The Top Free Fire (FF)!

Baca Juga: 3 Bangunan yang Sangat Populer Untuk Ngendok di Free Fire (FF)!

Terdapat beberapa fitur unik Free Fire yang sekilas tak mendapat banyak perhatian karena jarang diketahui namun memiliki fungsi yang eksklusif. Dan BOOYAHCOID akan memberikan beberapa diantaranya khusus untuk Sobat Booyah. Simak daftarnya di bawah ini!

Blacklist Chat

Sumber: BOOYAHCOID

Dalam Free Fire, terdapat fitur Chat yang dapat digunakan untuk bertukar pesan dengan Sobat Booyah lainnya, baik Private maupun Global. Bersamaan dengan fitur tersebut, terdapat juga Fitur Blacklist Chat yang dapat digunakan untuk menutup akses pesan dari orang tertentu.

Blacklist Chat dapat digunakan apabila Sobat Booyah kerap menerima pesan aneh yang terkesan menggangu atau tidak Sobat Booyah sukai dari teman in-game. Sobat Booyah dapat mengaktifkannya melalui menu Settings.

Menyembunyikan Backpack

Sumber: BOOYAHCOID

Khusus fitur satu ini, hanya bisa digunakan dalam beberapa bundle saja. Seperti namanya, Hide Backpack merupakan Fitur yang dapat membuat Backpack Sobat Booyah tidak terlihat ketika telah berada dalam Match.

Membuat penampilan Sobat Booyah lebih keren karena bundle terlihat sempurna dan tak perlu terhalangi oleh Backpack yang tak jarang memiliki bentuk yang besar jika telah memiliki level 3.

Ekspansi Kapasitas Guild

Ketika Sobat Booyah membagun Guild di Free Fire, jumlah anggota yang tergabung didalamnya dibatasi. Seiring berkembangnya Guild, barulah jumlah member bertambah dengan sendirinya. Meski demikian terdapat Fitur Ekspansi kapasitas Guild yang dapat memperbesar jumlah anggota Guild dengan instan ketika baru saja dibentuk.

Dengan kehadiran fitur ini, Sobat Booyah dapat menampung banyak member dan membuat Guild lebih cepat untuk naik level. Agar dapat dimanfaatkan dengan baik dan tidak disalahgunakan, Hanya Leader saja yang dapat mengakses fitur ini. Untuk menggunakannya, juga diperlukan Diamond.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti InstagramFacebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...