Home Esports FFML Season II Day 11 FFML Season II, 2 Tim Pertama Lolos ke Grand Final...

Day 11 FFML Season II, 2 Tim Pertama Lolos ke Grand Final FFIM 2020 Fall Telah Didapat!

Hi Sobat Booyah!

Tidak terasa, ajang Free Fire Master League (FFML) Season II telah mulai memasuki akhir. Pada Day 11 kemarin, menjadi hari terakhir dari POT A untuk bertanding pada liga Free Fire terbesar di Indonesia ini.

Lebih tepatnya, Day 11 FFML Season II menjadi ajang pertempuran 12 tim yang berasal dari POT A dan C. Bagi POT C sendiri, tentu saja mereka harus tetap bermain penuh demi membawa asa lolos ke FFIM 2020 Fall.

Baca Juga: Raih Kesempatan Miliki 10 Incubator Voucher Hanya dengan Share Misi Money Printing!

Baca Juga: Top Up 100 Diamond, Bonus Blueprint Terbaru Spirited Overseers!

Berbeda dari Day sebelumnya, pertandingan pada Day 11 sendiri tim kontestan cenderung bermain lebih pasif dan ogah bertemu antara satu sama lain terlebih lagi di early game. Seolah memperlihatkan bahwa mereka menhindari pincangnya tim dengan hilangnya 1 atau lebih pemain.

Sumber: YouTube FF Esports ID

Selain itu, aroma panasnya persaingan juga semakin meriah setelah untuk pertama kalinya dalam 1 hari pelaksanaan FFML Season II terdapat 6 tim berbeda yang mendapatkan Booyah. Berikut adalah daftar lengkapnya:

  • Match 1 (Bermuda): RRQ Hades
  • Match 2 (Purgatory): Saudara Esports
  • Match 3 (Kalahari): First Raiders Bravo
  • Match 4 (Bermuda): EVOS Esports
  • Match 5 (Purgatory): Red Bull Rebellion
  • Match 6 (Kalahari): DG Esports

Walaupun masih menyisakan hari ini, EVOS Esports seperti hari sebelumnya tampil menggila dengan mendominasi jalannya hari. Tercatat, SAM13 dan tim mencatatkan 226 point sekaligus berjarak 112 point dari DG Esports yang berada di posisi kedua.

Sumber: YouTube FF Esports ID

Tetapi, tentu saja untuk Day 11 ini sorotan tertuju kepada 6 tim yang berada di dalam POT A. Mengejutkan, Dranix Vendetta yang merupakan tim dengan peluang paling besar untuk dapat menjadi juara justru harus terpleset dan gagal melaju ke FFIM 2020 Fall setelah bermain kurang menjajikan.

Sumber: YouTube FF Esports ID

Sebaliknya, ONIC Olympus yang juga memang sempat menjadi pemuncak POT A berhasil keluar sebagai jawara dari POT A. Tidak ketinggalan, ada First Raiders Bravo yang siap menemani ONIC Olympus mendapatkan Golden Ticket FFIM 2020 Fall setelah finis di posisi kedua.

Sumber: YouTube FF Esports ID

Sementara itu, malam ini bakal menjadi pemuncak gelaran FFML Season II. POT B dan C bakal saling berjumpa demi menentukan siapa 4 tim terakhir yang bakal melaju ke babak Grand Final FFIM 2020 Fall,

Bagi Sobat Booyah yang tidak ingin ketinggalan aksi seru berbagai tim hari ini, jangan lupa untuk pantengin YouTube FF Esports ID pada jam 7 malam nanti!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...