Home Fun Fakta Menarik Seputar Senjata Tipe Shotgun di Free Fire (FF)!

Fakta Menarik Seputar Senjata Tipe Shotgun di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Shotgun adalah salah satu kelompok senjata yang paling banyak digunakan pemain Free Fire. Memiliki spesialisasi dalam pertempuran jarak dekat membuat Shotgun punya banyak keunggulan.

Jika dibandingkan dengan kelompok senjata lain, Shotgun menjadi senjata yang sangat berkarakter karena diciptakan hanya khusus pertarungan jarak dekat saja. Tak heran mengapa senjata ini selalu diandalkan.

Baca Juga: Daftar Tanggal Rilisnya Mode-mode Terfavorit Sepanjang Masa di Free Fire (FF)!

Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Fitur Pet di Free Fire (FF) Harus Dapatkan Pembaruan!

Selain fakta bahwa Shotgun adalah senjata jarak dekat yang paling banyak digunakan, terdapat beberapa fakta menarik lainnya soal kelompok senjata yang satu ini. Langsung saja simak rangkuman yang telah Berita Booyah siapkan di bawah ini!

Semua Jenis Shotgun Khusus Untuk Jarak Dekat

Seperti yang telah dibahas di paragraf pembuka, Shotgun merupakan senjata yang sangat berkarakter. Semua seri senjata Shotgun diciptakan hanya khusus untuk jarak dekat saja meski memiliki perbedaan poin pada atribut tertentu.

Tak seperti senjata AR dan SMG yang masih memiliki beberapa jenis senjata yang memungkinkan untuk digunakan pertempuran jarak menengah dan dekat seperti AUG, G36, P90, dan VSS. Shotgun tak memiliki jenis yang fleksibel seperti itu.

SG Ammo Memakan Sedikit Ruang di Backpack

SG Ammo menjadi tipe amunisi yang memakan ruang paling sedikit di backpack. Perhitungannya, backpack level 3 tanpa attachment Bag Pouch berkapasitas 250 yang sudah terisi 100 AR Ammo, 5 Medkit, dan Utility masih bisa menampung hingga 120 SG Ammo.

Memang, SG Ammo menjadi amunisi yang paling ringan karena setiap peluru dihitung satu dan penempatannya juga dalam kuantitas yang sedikit. Berbeda dengan AR Ammo dan SMG Ammo yang satu slot saja bisa berjumlah 30-60 butir peluru.

Setiap Senjata Punya Ciri Khas yang Unik

Rata-rata senjata SMG punya ciri khas yang sama pada Fire Rate dan Burst Damage yang tinggi, lalu senjata AR punya ciri khas dari Burst Firing dan metode menembaknya. Nah, Shotgun juga punya ciri khas, namun setiap tipe senjata berbeda satu sama lain.

M1887 satu-satunya Shotgun yang punya Damage 100 poin dan atribut Armor Penetration, MAG7 jadi Shotgun dengan Fire Rate dan Magazine tertinggi, M1014 punya stabilitas yang baik, SPAS12 bisa dipasangkan Scope dan harus di tap-tap, serta Charge Buster yang punya metode menembak yang unik.

Karakteristik yang berbeda antar satu jenis dengan jenis yang lain membuat pemain mudah menentukan Shotgun mana yang ingin digunakan berdasarkan kebutuhan pemain dan kekuatan yang ditawarkan senjata itu sendiri.

Treatment Shotgun, Diperkenalkan Namun Tak Pernah Dihadirkan

Saat ini ada 5 senjata Shotgun yang terdapat di Free Fire. Sebenarnya, jumlah tersebut akan bertambah apabila Treatment Shotgun dirilis. Treatment Shotgun merupakan senjata shotgun futuristik yang telah diperkenalkan sejak Advance Server FF September 2021.

Lama dinantikan kehadirannya, Treatment Shotgun tak kunjung rilis hingga saat ini. Hal tersebut membuat pemain bertanya-tanya soal alasan dibalik terpendamnya Treatment Shotgun sembari mengharapkan rilis senjata tipe Shotgun terbaru.

Nah, itu dia fakta-fakta menarik seputar kelompok senjata Shotgun di Free Fire (FF). Siapa diantara Sobat Booyah yang menjadikan salah satu jenis senjata Shotgun sebagai senjata favorit?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...