Hi Sobat Booyah!
Tidak bisa dipungkiri, saat ini Free Fire (FF) telah menjadi salah satu game online primadona di seluruh penjuru dunia. Terbukti dengan bagaimana game satu ini berhasil mencapai 100 juta pemain aktif hanya dalam waktu satu hari.
Memiliki desain rumah yang unik dan memiliki berbagai jenis, apakah Sobat Booyah pernah berpikir jika rumah yang ada di Free Fire bertransformasi dan berada di game Minecraft?
Baca Juga: 3 Pet yang Sempat Populer Digunakan di Free Fire (FF)!
Baca Juga: UMP Wilderness Hunter Segera Hadir di Weapon Royale Terbaru!
Yap, game yang terkenal dengan ciri khas kotak-kotaknya ini ternyata beberapa YouTuber yang menjajal memindahkan berbagai rumah di Free Fire menuju Minecraft! Penasaran rumah apa saja dan siapakah YouTuber tersebut? Yuk simak langsung di bawah ini!
Rumah Beton – Gaming Vision YT
Pertama, ada seorang YouTuber dengan nama kanal Gaming Vision YT yang membuat Rumah Beton atau terkadang pemain FF menyebutnya dengan istilah Rumah Semen. Karena Rumah Beton hanya memiliki satu warna, pemain pun cukup hanya menggunakan satu balok untuk membuatnya.
Bagi Sobat Booyah yang penasaran cara membuatnya, kalian bisa menonton video di bawah ini!
Lokasi Peak – Aleja Crack
Tidak hanya membangun satu rumah, YouTuber Aleja Crack mencoba untuk membuat lokasi Peak Free Fire secara utuh! Hasilnya? Sobat Booyah bisa menilai sendiri kemiripannya yang memang dilihat sepintas sangatlah mirip.
Lokasi Clock Tower – Zain Mago
Tidak hanya lokasi Peak saja, salah satu YouTuber Indonesia mencoba untuk menghadirkan lokasi Clock Tower dari Free Fire ke Minecraft! Bisa dilihat pada gambar di atas pun hasil yang dimiliki YouTuber Zain Mago ini cukup mirip dengan versi aslinya.
Rumah Ayam – S.O.N.G GAMER
Rumah Ayam yang memiliki ciri khas layaknya kandang ayam sesuai dengan namanya juga tidak luput untuk dijadikan sebagai bahan objek di Minecraft seperti yang dilakukan oleh YouTuber S.O.N.G GAMER. untuk melihat prosesnya berikut adalah video yang bisa kalian tonton.
Rumah L – Fz Daksh Gaming
Terakhir, ada rumah L yang terkenal sesuai dengan namanya memiliki bentuk L. Seorang YouTuber dengan nama Fz Daksh Gaming mencoba membuat Rumah L di Free Fire yang ternyata memiliki hasil yang cukup menawan.
Dari sederet rumah ataupun lokasi di Free Fire yang dibuat di Minecraft, menurut Sobat Booyah siapakah YouTuber yang memiliki hasil paling mirip dengan yang aslinya di FF?