Home Game Update Sederet Karakter Ini Dapatkan Nerf di Advance Server Free Fire (FF) Mei...

Sederet Karakter Ini Dapatkan Nerf di Advance Server Free Fire (FF) Mei 2022!

Hi Sobat Booyah!

Seperti yang Sobat Booyah ketahui, Free Fire kembali membuka server khusus uji coba berbagai hal baru sejak tanggal 12 Mei kemarin. Yap, Advance Server FF Mei 2022 menjadi edisi ketiga di tahun ini. Tentu saja banyak hal menarik yang dapat ditemukan di dalamnya.

Salah satu yang menarik pada Advance Server kali ini adalah deretan penyesuaian karakter yang dihadirkan. Selain buff, beberapa karakter juga mendapatkan nerf pada kemampuannya.

Baca Juga: Ada Map Baru El Pastelo di Advance Server FF Mei 2022! Seperti Apa Bentuknya?

Baca Juga: Echo Esports Susul EVOS Divine Tuju Finals FFWS 2022 Sentosa!

Kali ini, Berita Booyah akan menunjukkan dua karakter yang menerima nerf pada Advance Server FF Mei 2022. Mau tau karakter apa saja yang di-nerf? Simak baik-baik ulasannya berikut ini.

Skyler

Karakter yang sedang META ini akhirnya harus menerima nerf pada skillnya. Skyler dengan skill penghancur Gloo Wall-nya tak dapat semena-mena lagi, karena mendapatkan nerf berupa penambahan masa cooldown. Berikut ini rincian lengkap skill Skyler pasca di-nerf.

  • Level 1: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 50 meter, CD 85 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 4 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.
  • Level 2: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 58 meter, CD 80 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 5 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.
  • Level 3: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 67 meter, CD 75 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 6 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.
  • Level 4: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 77 meter, CD 70 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 7 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.
  • Level 5: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 88 meter, CD 65 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 8 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.
  • Level 6: Melepaskan gelombang sonik ke depan, merusak 5 Gloo Wall dalam jarak 100 meter, CD 60 detik. Selain itu, setiap Gloo Wall yang dipasang akan meningkatkan pemulihan HP mulai dari 9 poin. Efek pemulihan tidak dapat ditumpuk.

A124

Selain Skyler, A124 juga menerima nerf pada Advance Server FF Mei. Hal ini cukup menarik mengingat skill A124 baru saja dirework pada Update Patch terakhir. Skill A124 menerima nerf yang sama dengan Skyler, dimana cooldownnya ditambah menjadi lebih lama. Di bawah ini merupakan detailnya.

  • Level 1: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 20 detik. CD 110 detik.
  • Level 2: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 22 detik. CD 100 detik.
  • Level 3: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 24 detik. CD 90 detik.
  • Level 4: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 26 detik. CD 80 detik.
  • Level 5: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 28 detik. CD 70 detik.
  • Level 6: Melepaskan gelombang elektromagnetik sebesar 8 meter yang melumpuhkan aktivasi skill musuh dan menyela hitungan mundur interaksi mereka. Berlangsung selama 30 detik. CD 60 detik.

Nah, itu dia rangkuman mengenai Nerf yang diterima karakter Skyler dan A124 di Advance Server FF November. Kira-kira, apakah pamor kedua karakter Free Fire ini akan meredup setelah menerima nerf tersebut?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...