Home Game Update Penjelasan Lengkap Skill Karakter K Free Fire (FF)!

Penjelasan Lengkap Skill Karakter K Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Seperti yang kita ketahui, besok kita akan memasuki sebuah event baru yaitu event Booyah Day. Semakin spesial, karena event ini bakal bertepatan dengan keluarnya akrakter baru yaitu K atau Captain Booyah Free Fire (FF).

K atau Captain Booyah merupakan karakter kolaborasi antara Free Fire dengan DJ KSHMR. Tentu saja, karakter ini menarik untuk di simak bagaimana saja tentang skill karakter hingga penggunaannya di dalam game.

Baca Juga: Bocoran Lengkap Event FF Booyah Day, Berhadiah Gun Skin Evo Booyah Day dan 19.999 Diamond

Baca Juga: Lihat Kerennya Cosplay Dan Wallpaper Bundle Booyah Day Free Fire (FF)!

Bagi Sobat Booyah yang penasaran dengan bagaimana skill karakter K atau Captain Booyah, berikut BOOYAHCOID akan hadirkan bocoran lengkap skill dari setiap level dari karakter ini yang berhasil kami rangkum!

Skill Karakter K atau Captain Booyah Free Fire (FF)

K atau Captain Booyah memiliki skill yang cukup menarik. Dengan nama skill Masters of All, K atau Captain Booyah memiliki 2 skill yang berbeda dan bisa digunakan tergantung yang diinginkan.

Yang pertama, karakter K atau Captain Booyah memiliki sebuah skill pasif yaitu dabat menambhkan EP maksimal sebesar 50. Menjadikan EP maksimal Sobat Booyah menjadi 250 EP.

Selain itu, karakter K memiliki skill aktif dalam Masters of All yaitu Jiu-Jitsu Mode, pemain dalam jarak tertentu dari karakter K atau Captain Booyah akan mendapatkan efek peningkatan konversi EP ke HP yang sebesar 500%!

Sementara itu, dalam skill Masters of All Psychology Mode, K atau Captain Booyah dapat menambahkan 2 EP dalam setiap 2 detik dan maksimal dapat menmabhkan 150 Ep di level tertingginya. Untuk dalam berganti skill, terdapat Mode Switch yang memiliki cooldown 20 detik.

Untuk detailnya dalam setiap level sendiri adalah sebagai berikut:

  • Level 1: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 3 detik dan maksimal menambahkan 100 EP. Mode Switch cooldown 20 detik
  • Level 2: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 2,8 detik dan maksimal menambahkan 110 EP. Mode Switch cooldown 20 detik
  • Level 3: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 2,6 detik dan maksimal menambahkan 120 EP. Mode Switch cooldown 20 detik
  • Level 4: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 2,4 detik dan maksimal menambahkan 130 EP. Mode Switch cooldown 20 detik
  • Level 5: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 2,2 detik dan maksimal menambahkan 140 EP. Mode Switch cooldown 20 detik
  • Level 6: Maksimal EP ditambah 50, Jiu-Jitsu Mode: Rekan satu tim dalam jarak 6m mendapatkan peningkatan rate konversi EP ke HP sebesar 500%, Psychology Mode: Menambahkan 2 EP setiap 2 detik dan maksimal menambahkan 150 EP. Mode Switch cooldown 20 detik

Dengan menggunakan karakter K atau Captain Booyah, ini artinya Sobat Booyah tidak perlu risau dalam urusan EP. Terlebih lagi, karakter K atau Captain Booyah dapat menambahkan EP maksimal sebesar 50 sehingga kalian bakal memiliki EP maksimal sebesar 250 EP!


Bagaimana kalau menurut Sobat Booyah sendiri tentang skill karakter K atau Captain Booyah yang besok hadir di Free Fire ini? Apakah tertarik untuk mendapatkannya?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...