Hi Sobat Booyah!
Sebentar lagi kita akan menyambut Booyah Day Free Fire. Akan ada sederetan event dengan hadiah menarik yang bisa kamu dapatkan secara gratis. Booyah Day akan tiba di Free Fire mulai tanggal 16 Oktober dan Peak Day-nya akan jatuh pada tanggal 24 Oktober 2020.
Inilah 3 alasan Booyah Day menjadi hari yang ditunggu-tunggu para Survivors!
1. Sederetan Hadiah Gratis
Seperti event-event Free Fire lainnya, Garena akan membagi-bagikan banyak hadiah menarik secara gratis, termasuk hadiah utama bundle cewek keren dan UMP Booyah Day. Hadiah-hadiah ini bisa didapatkan dari menyelesaikan misi Booyah Day.
Kamu bisa lihat detail lengkap Booyah Day lewat video KULGAR di bawah.
Baca Juga 16 Creators Free Fire Siap Ramaikan Booyah Day: Show Match!
Baca Juga Ini Jadinya Jika Berbagai Rumah di Free Fire (FF) Ada di Minecraft!
2. Fun Match 16 Creators Free Fire Indonesia
Fun Match antar streamer dan youtuber Free Fire Indonesia akan ikut meramaikan Booyah Day pada Jumat, 16 Oktober 2020 pukul 19.00 WIB. Acara bertajuk Booyah Day: Show Match ini akan ditayangkan secara live streaming dan bisa kamu saksikan langsung di channel YouTube FF Esports ID.
Akan ada 16 youtuber dan streamer Free Fire panutan Survivors Indonesia, termasuk di antaranya yaitu FrontaL Gaming, Deandra, LetDa Hyper, Rasyah Rasyid, dan Dyland Pros. Mereka akan dibagi ke dalam 4 tim dan siap unjuk kehebatan bermain Free Fire sambil menghibur para Survivors.
3. Kemunculan karakter K di Acara Fun Match
Selain seru-seruan di Fun Match Booyah Day: Show Match, 16 streamer dan youtuber Free Fire Indonesia juga akan mencoba karakter K atau Captain Booyah untuk pertama kalinya. Penasaran sehebat apa skill karakter K di tangan para streamer dan youtuber Free Fire panutanmu? Pastikan kamu saksikan tayangan live streaming-nya!
Itu dia 3 alasan Booyah Day Free Fire wajib ditunggu para Survivors. Bersiaplah untuk memeriahkan event Booyah Day mulai tanggal 16 Oktober dan jangan lupa saksikan Fun Match Booyah Day: Show Match!