Home Fun AUG - Cyber Bounty Hunter Vs AUG - Booyah Day, Mana yang...

AUG – Cyber Bounty Hunter Vs AUG – Booyah Day, Mana yang Terbaik?

Hi Sobat Booyah!

Masih sejalan dengan Tema Event Operation Chrono, Free Fire tentu tidak lupa untuk menghadirkan deretan Gun Skin Eksklusif. Hal ini tentunya menambah daya tarik dari Event ini dimata Sobat Booyah.

AUG – Cyber Bounty Hunter akhirnya rilis hari ini melalui Event Bullseye. ini bukan pertama kalinya AUG mendapatkan seri Gun Skin Eksklusif. Sebab, AUG – Booyah Day telah lebih dahulu rilis. Rasanya adalah hal yang menarik untuk membahas mengenai keefektifan kedua Gun Skin “Lobby” AUG ini berdasarkan peningkatan Statistik yang dimiliki.

Baca Juga: CR7 dan Asistennya Tagih Biaya Collab ke Kantor Garena? Yuk Cek Faktanya!

Baca Juga: Dapatkan Karakter Chrono di Event Bonus Top Up 100 Diamond Free Fire (FF)!

Untuk itu, Kali ini BOOYAHCOID akan memberikan Sobat Booyah sedikit gambarnya mengenai kemampuan kedua senjata ini. Langsung sja simak penjelasannya berikut ini!

Rinciannya Statistik AUG – Cyber Bounty Hunter

Sumber: Garena Free Fire

Gun Skin terbaru AUG ini memiliki peningkatan statistik yang baik, berupa:

  • Rate Of Fire(++)
  • Accuracy(+)
  • Range(-)

Peningkatan 2 Poin pada Fire Rate rasanya telah menggambarkan bagaimana keganasan senjata ini. Gun Skin ini dapat menghabisi musuh dengan cepat. Sebab, Damage dari AUG juga cukup sakit sebagai senjata AR. AUG – Cyber Bounty Hunter sangat baik untuk diandalkan bertarung jarak jauh.

Meski hanya 1 poin, Peningkatan Akurasi membuat peluru berkecepatan tinggi yang Sobat Booyah tembakkan akan lebih banyak mengenai musuh. Pengurangan Range rasanya masih bisa diatasi dengan keberadaan attachment Muzzle.

Rincian Statistik AUG – Booyah Day

Sumber: BOOYAHCOID

Gun Skin Eksklusif pertama AUG ini juga membawa peningkatan statistik yang mumpuni, yakni

  • Damage(+)
  • Accuracy(++)
  • Reload Speed(-)

Seperti yang telah dibahas diatas, AUG memiliki Damage yang tak main main sebagai senjata AR. Damage yang ditingkatkan tentu membuat AUG semakin mengerikan lagi. Pengurangan 1 poin pada Reload speed tentu tidak akan terlau menggangu Sobat Booyah.

Adapun peningkatan 2 poin pada Acuracy menjamin setiap peluru yang keluar memiliki persentase lebih besar untuk menghantam musuh. Kombinasi Damage tinggi dan Akurasi yang tepat membuat skin ini menjadi menakutkan.

Lalu, Gun Skin Mana Yang Terbaik?

Sumber: BOOYAHCOID

Jika berbicara mengenai siapa yang terbaik, tentunya kembali kepada Sobat Booyah masing masing. Jika ingin mengandalkan kekuatan senjata, AUG – Booyah Day dapat menjadi pilihan. Namun, AUG – Cyber Bounty Hunter juga sangat sangat Worth it untuk dimiliki.

Pasalnya, Peningkatan Fire Rate dan Akurasi adalah kombinasi yang cukup baik selain antara Dmaage dan Akurasi. “Cepat dan tepat” membuat senjata ini dapat melumat habis musuh dalam pertarungan jarak jauh.


Nah itu dia sedikit pembahasan dari BOOYAHCOID mengenai kedua Gun Skin AUG tersebut. Melihat penjelasan diatas, apakah Sobat Booyah masih ragu untuk memboyong AUG – Cyber Bounty Hunter esok hari?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...