Pada gelaran puncak Free Fire Indonesia Master (FFIM) 2020 lalu, Garena akhirnya mengumumkan karakter terbaru JOTA yang merupakan karakter Indonesia pertama yang hadir di Free Fire.
Bersamaan dengan pengumuman tersebut, aktor papan atas Joe Taslim pun ikut diumumkan menjadi Brand Ambassador dari game battle royale dengan jumlah pemain sebanyak ratusan juta orang ini.
Kedatangan JOTA ke dalam Free Fire tentu menambah warna baru bagi komunitas pecinta game tersebut. Selain itu, Garena juga mengatakan hadirnya JOTA ini merupakan bagian dari misi mereka yang ingin terus menghadirkan konten-konten bernuansa Indonesia ke dalam Free Fire.
Sebagian dari kamu, terutama yang gemar menonton film aksi bela diri, tentu sudah mengenal baik Joe Taslim. Akan tetapi, jika kamu adalah termasuk orang yang belum mengenal Joe Taslim, berikut di bawah ini beberapa fakta menarik tentangnya.
Atlet Bela Diri
Pria dengan nama asli Johannes Taslim ini telah belajar bela diri sejak masih berusia sangat muda. Karena hal ini, tentu tak heran jika mengetahui bahwa Joe Taslim ternyata menguasai banyak jenis bela diri seperti Wushu, Judo, Taekwondo, dan Pencak Silat.
Ketertarikan Joe Taslim kepada Judo pun mengantarkan dirinya menjadi atlet Judo profesional. Selama menjadi atlet, beberapa kali dia memenangkan kejuaraan nasional dan juga menyabet medali emas.
Salah satu prestasi bergengsi yang pernah didapatkan oleh Joe Taslim adalah medali perak di SEA Games 2007. Sayangnya, pada tahun 2009, Joe Taslim pun memutuskan untuk pensiun dari karirnya sebagai atlet judo karena beberapa cedera yang didapatkannya.
Bintang Iklan
Setelah pensiun dari karirnya sebagai atlet, Joe Taslim pun menekuni karir barunya di bidang hiburan. Masuk ke dunia yang baru, dia pun mengawali karir barunya sebagai bintang iklan dan juga model.
Aktor Film Laga Kelas International
Dalam industri film, Joe Taslim bukanlah nama baru. Beberapa kali dia sudah pernah terlibat dalam pembuatan film-film aksi populer berskala Holywood seperti “The Raid: Redemption” dan “Fast and Furious 6”.
Popularitas Joe Taslim di industri film terus melambung. Usai membintangi kedua film di atas, Joe pun kembali ditawari untuk ikut syuting dalam berbagai film layar lebar ternama seperti “Star Trek Beyond” dan “Mortal Kombat”.
Jotadonut Adalah Nickname Joe Taslim di Free Fire
Nickname yang digunakan oleh Joe Taslim (Jotadonut) dalam video “Jota VS Dewi Dangdut” bukanlah asal diambil. Menurut informasi yang kami dapatkan, nickname tersebut memanglah nickname yang digunakan oleh Joe Taslim sewaktu bermain Free Fire.
Kalimat “Kita Hantam Mereka” Diambil dari Film Fast and Furious 6
Pada menit 2:44 video Jota VS Dewi Dangut, sebelum loncat dari pesawat Joe Taslim sempat mengucapkan sebuah kalimat yang cukup ikonik. Joe mengatakan, “Siapapun yang menghalangi, kita hantam mereka!”
Nah, kalimat tersebut terdengar persis seperti kalimat yang pernah diucapkan oleh Joe Taslim dalam film “Fast and Furious 6”.
Nah, di atas adalah beberapa fakta menarik terkait Joe Taslim yang sekarang menjadi Brand Ambassador Free Fire. Dari deretan fakta-fakta tersebut, mana yang paling kamu suka?