Hi Sobat Booyah!
Tepat 27 Mei 2021 kemarin, Free Fire secara resmi kembali membuka Advance Server FF untuk periode bulan Mei hingga Juni. Seperti biasanya, Advance Server FF hanya bisa diakses bagi mereka yang terpilih dan tentu saja terbatas.
Di dalam Advance Server FF Mei-Juni ini, Sobat Booyah bisa menmukan berbagai pembaruan yang tidak bisa Sobat Booyah temukan di live server. Salah satunya adalah adanya karakter baru bernama D-bee Free Fire (FF)!
Baca Juga:Â Ada Chrono Top Scorer dan Baju Bola FF di Event Carnival Paradise Free Fire!
Baca Juga: Free Fire (FF) x McLaren Akan Hadirkan McLaren P1â„¢ ke dalam Game?
Penasaran seperti apa karakter D-bee dan skill apa yang dimiliki oleh karakter satu ini? Berikut tanpa berlama-lama Berita Booyah akan membahas lebih lanjut tentang karakter D-bee yang ada di Advance Server FF Mei-Juni!
D-bee, Karakter Baru di Advance Server FF Mei-Juni!
D-bee memiliki penampilan yang hitam manis dengan kunciran rambut di kepalanya. Berbeda dari karakter lain, D-bee memiliki profesi sebagai seorang pembuat musik dan penari jalanan.
D-bee memiliki skill yang tidak kalah keren dari penampilannya, yaitu bernama Bullet Beats yang mampu meningkatkan kecepatan berlari dan akurasi tembakan saat Sobat Booyah melakukan gerakan sambil menembak.
Kemampuan D-bee ini tentu sangat overpower, di mana akan memudahkan Sobat Booyah saat bertarung di jarak menengah dan dekat di open field yang mampu bergerak bebas dan mengaktifkan skill-nya.
Untuk detail skill Bullet Beats dari D-bee di setiap levelnya, Sobat Booyah bisa simak di bawah ini!
- Level 1: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 35%.
- Level 2: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 40%.
- Level 3: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 46%.
- Level 4: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 53%.
- Level 5: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 61%.
- Level 6: saat bergerak sambil menembak, kecepatan bergerak dan akurasi tembakan meningkat sebesar 70%.
Jika Sobat Booyah teliti skill D-bee di level maksimal, D-bee mampu kalahkan skill Laura yang hanya mampu meningkatkan akurasi scope sampai 30% saja.
Bagaimana menurut Sobat Booyah tentang karakter baru Advance Server Free Fire di atas? Apakah kuat dan patut ditunggu kehadirannya di Live Server? Komen di bawah ya!
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!