Hi Sobat Booyah!
Pet di Free Fire sendiri sangatlah penting. Ini dikarenakan, pet juga mempunyai skill layaknya karakter. contoh beberapa pet di Free Fire adalah Ottero, Robo, Poring, Spirit Fox, Shiba, Night Panther.
Salah satu pet yang menjadi favorit adalah Panda. Memiliki skill bernama Panda’s Blessing, pet satu ini memiliki keunggulan yang mana jika kalian melakukan kill dapat menambah HP karakter.
Baca juga: Yuk, Intip Kegiatan Bulan Puasa Versi GM Papperbag!
Baca juga: Gun Skin Terbaru AN94 Spikey Spine Segera Hadir di Weapon Royale!
Tetapi, tahukah kalian bagaimana cara memakai pet Panda yang benar dan efektif? Berikut, adalah beberapa hal yang wajib kalian perhatikan jika menggunakan pet Panda!
Pakai Karakter Penambah Darah Lainnya
Yang pertama, untuk menyokong kemampuan pet Panda kalian bisa menggunakan karakter penambah darah dan salah satu akrakter yang direkomendasi BOOYAHCOID adalah Jota. Kenapa? Karena karakter Jota memiliki skill sama seperti pet Panda, yaitu menambah HP setelah melakukan kill.
Kill Sebanyak-banyaknya
Ini tentunya telah menjadi aturan umum. Dapatkanlah kill sebanyak-banyaknya ketika bermain. Karena jika kalian hanya mendapatkan sedikit kill, tentu saja HP yang kalian dapatkan juga bakal sedikit.
Manfaatkan Skill Karakter Miguel
Setelah melakukan kill, HP kita pasti bertambah. Tetapi, bagaimana kalau HP yang bertambah tidak langsung penuh? Nah, di sini BOOYAHCOID merekomendasikan untuk memanfaatkan skill karakter Miguel. karena jika HP kita belum penuh masih ada EP yang bisa memenuhi HP.
Manfaatkan Skill Karakter A124
Tidak hanya Miguel, kalian juga bisa memanfaatkan skill dari A124 agar cepat untuk memenuhi HP. Ini tentunya beralasan supaya ketika kalian memanfaatkan skill A124 nantinya tidak perlu menunggu lama untuk mengubah EP menjadi HP.
Nah, itulah beberapa hal yang harus diperhatikan ketika kalian memutuskan untuk memakai pet Panda. Dengan pet dan tips ini, dijamin kalian tidak bakal memerlukan Medkit jika berhasil!