Home Fun Dari 50 Season, Ini 5 Elite Pass Terbaik di Free Fire (FF)...

Dari 50 Season, Ini 5 Elite Pass Terbaik di Free Fire (FF) Versi Berita Booyah!

Hi Sobat Booyah!

Tak terasa, di tahun 2022 ini Elite Pass Free Fire telah mencapai Season ke-50. Melihat total season Elite Pass yang telah menyentuh bilangan puluhan kelima, tentu saja ada banyak hal menarik yang bisa dikulik hanya dari Elite Pass itu sendiri.

Jika berbicara soal Elite Pass, melihat ke belakang dan mengingat seri-seri Elite Pass yang sudah dihadirkan di masa lalu adalah sesuatu yang menarik untuk dilakukan. Mengenang seri terdahulu membuat pemain bisa membandingkan soal Elite Pass season berapa yang terbaik.

Baca Juga: Kapan Logo Baru Hadir ke Free Fire (FF)? Ini Jawabannya!

Baca Juga: Update Free Fire Juli, Cheater Akan Otomatis Dikeluarkan dari Game!

Dari 50 Season Elite Pass yang sudah pernah hadir, Berita Booyah memiliki selera sendiri soal seri Elite Pass terbaik di Free Fire. Berikut ini Berita Booyah tunjukkan daftarnya khusus untuk Sobat Booyah. Yuk disimak!

Elite Pass Season 36 – Theater of Torment

Soal cerita-cerita horor, Elite Pass Season 36 – Theatre of Torment juaranya. Berita Booyah tak hanya senang dengan konsep dari setiap itemnya yang benar-benar sesuai dengan nuansa ala sirkus, namun juga tertarik pada cerita dibalik seri Elite Pass yang satu ini.

Seri ini menceritakan kakak beradik bernama David dan Mysty yang lari dari kehidupan mereka demi membuka sirkus atraksi hewan dan sulap impian mereka. Dalam perjalannya, pesulap dan penjinak hewan buas ini memasukkan cerita tentang penderitaan dan siksaan dalam pertunjukan mereka.

Elite Pass Season 30 – Ultrasonic Rave

Berikutnya ada Elite Pass Season 30 – Ultrasonic Rave. Seri yang satu ini bercerita tentang dua penyanyi rap jalanan yang sukses besar dalam dunia hip-hop. Nuansa kece ala anak-anak hip-hop yang doyan melantunkan lagu rap sangat terasa dan bisa membawa Sobat Booyah ke dalam dunia mereka.

Elite Pass Season 8 – Impulsive Shock

Elite Pass Season 8 – Impulsive Shock merupakan seri pertama yang mengusung tema cyborg, yang membuat dua bundle utama dalam seri ini terlihat berbeda dari seri pendahulunya. Unsur robotik terlihat jelas, namun tak menghilangkan tema asilnya sebagai cyborg. Baik bundle laki-laki maupun perempuan, keduanya sangat keren dan cocok dipadukan dengan banyak bundle.

Elite Pass Season 2 – Hip Hop Festival

Memasuki poin penutup, Berita Booyah memfavoritkan Elite Pass Season 2 – Hip Hop Festival. Meski bertemakan hip-hop seperti Elite Pass Season 30, Elite Pass Season 2 memiliki ciri khasnya tersendiri dalam menggambarkan tema casual yang sulit ditemukan dari seri lain.

Hal tersebut dikarenakan Elite Pass Season 2 adalah seri Elite Pass old sekaligus yang pertama mengusung tema Casual-Modern seperti hip-hop. Tampilan keren dari bundle utama seri ini benar-benar murni seperti apa yang terlihat di dunia nyata tanpa adanya efek-efek tambahan.

Elite Pass Season 1 – Sakura Festival

Untuk menutup daftar ini, Berita Booyah tak ragu untuk menempatkan Elite Pass Season 1 – Sakura Festival di urutan teratas. Sebagian besar pemain menyukai Elite Pass pertama ini, sehingga tak heran ketika melihat banyaknya pemain yang meminta agar seri ini comeback.

Elite Pass Season 1 mengusung tema budaya Jepang yang sangat kental, mulai dari konsep serta latar cerita dari dua bundle utama, warna dan tampilan skin-item, hingga badge Elite Pass-nya juga berbentuk kelopak daun pohon Sakura.

Itulah 5 Elite Pass terbaik di Free Fire (FF) menurut Berita Booyah. Jika Sobat Booyah kurang setuju dan memiliki versi sendiri, langsung saja bagikan daftar pilihan kalian melalui kolom komentar di bawah ini!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...