Hi Sobat Booyah!
Tinggal beberapa hari lagi, Free Fire bakal mendapatkan update Juli. Dalam update Juli ini Sobat Booyah bisa menemukan berbagai hal menarik yang tentu saja menarik untuk dikulik satu per satu.
Pada update Juli 2022 nantinya, salah satu hal yang cukup disorot adalah masalah cheater. Memang, orang yang bermain curang dengan mengambil keuntungan sendiri dan merugikan pemain lain menjadi salah satu fokus Free Fire.
Baca Juga: Karakter Ini Sering Dipakai Untuk Ngetroll di Free Fire (FF)! Pernah Coba?
Baca Juga: 3 Hobi yang Sering Dilakukan Pemain Free Fire! Apakah Sobat Booyah Juga?
Menariknya, pada update Free Fire Juli 2022 ini Free Fire bakal memberikan hukuman baru bagi mereka yang menggunakan cheat sehingga akan berpikir ulang ketika akan bermain curang.
Hukuman terbaru di update Free Fire Juli ini adalah pemain yang terdeteksi melakukan cheat akan secara otomatis dikeluarkan walaupun game sedang berlangsung.
Sementara itu, pemain tersisa yang sedang bertanding di dalamnya akan menerima informasi bahwa ada pemain yang dikeluarkan secara otomatis karena kedapatan melakukan cheat.
Tentu saja, hukuman ini akan cukup menarik mengingat jika saat ini pemain yang melakukan cheat masih bisa bermain hingga game selesai yang menyebabkan pemain dirugikan atas tindakan curangnya.
Sistem cheater keluar otomatis di tengah pertandingan ini akan berlangsung mulai dari tanggal 20 Juli 2022 atau tepat ketika update Free Fire Juli 2022 tengah berlangsung yang patut ditunggu.
Bagaimana menurut Sobat Booyah sendiri mengenai sistem hukuman terhadap pemain yang melakukan kecurangan ini pada update Free Fire Juli 2022. Apakah Sobat Booyah senang dengan update ini?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!