Home Esports FFWS 2021 Singapura Siap Bergulir dengan Total Hadiah 28 Miliar Rupiah!

FFWS 2021 Singapura Siap Bergulir dengan Total Hadiah 28 Miliar Rupiah!

Hi Sobat Booyah!

Seperti apa yang sempat diinformasikan sebelumnya, ajang Free Fire World Series (FFWS) 2021 akhirnya telah menunjuk Singapura sebagai negara tuan rumah untuk gelaran edisi pertama kali ini.

Walaupun begitu, jika sebelumnya turnamen ini diinformasikan akan berlangsung pada April, karena dampak pandemi global yang saat ini masih dirasakan Free Fire resmi mengundurkan jadwaL FFWS 2021 Singapura ke bulan Mei.

Baca Juga: Unik, YouTuber Ini Cover Soundtrack Old Free Fire Versi Koplo!

Baca Juga: Inilah 12 Tim yang Bakal Bertanding di Grand Final Jateng DIY Community League!

Dengan hadiah total 28 miliar rupiah, FFWS 2021 Singapura ini menandai kembalinya turnamen offline Free Fire setelah pada tahun 2020, seluruh turnamen internasional hanya bisa berlangsung secara online.

Sementara itu, 18 tim nantinya akan bertanding untuk menyabet gelar sebagai tim Free Fire terbaik di Indonesia. Berikut adalah daftar-daftar region mana saja yang akan mengirimkan wakilnya.

Play-Ins:

  • Singapura
  • Banglades
  • Vietnam
  • India
  • Amerika Latin
  • Rusia dan Persemakmuran Negara-negara Merdeka
  • Pakistan
  • Eropa
  • Thailand
  • Brasil
  • Indonesia
  • MENA

Grand Finals:

  • Brasil
  • Thailand
  • Indonesia
  • Rusia dan Persemakmuran Negara-negara Merdeka
  • Malaysia & Kamboja & Filipina
  • Amerika Latin
  • Vietnam
  • India
  • MENA
  • Taiwan
  • 1 Tim dari Play-Ins
  • 1 Tim dari Play-Ins

Diundur menjadi Mei, FFWS 2021 Singapura nantinya bakal berlangsung pada tanggal 22 Mei 2021 untuk Play-Ins dan 29 Mei 2021 untuk babak Grand Finals. Setiap babak akan memainkan 6 pertandingan yang dibagi ke dalam 3 map.

Negara Singapura memang menjadi negara yang paling aman untuk saat ini di Asia Tenggara untuk menggelar sebuah turnamen offline untuk internasional. Dalam mendukung FFWS 2021 Singapura, Garena juga menggandeng Singapore Cybersports and Online Gaming Association (SCOGA).

Tentu menarik untuk melihat bagaimana keseruan tim yang akan bertanding pada ajang tertinggi turnamen Free Fire nantinya! Apa Sobat Booyah tidak sabar?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...