Hi Survivors!
Sudah lama rasanya komunitas Free Fire Indonesia ditemani oleh akun FansOfFreeFire yang selalu informatif dan terdepan untuk memberitakan tentang Esports Free Fire di tanah air.
Perjalanan panjang ini pun akhirnya membawa FansOfFreeFire untuk menuju komeitmen baru dalam menjadi akun official Esports Free Fire di Indonesia.
Tanggal 31 Maret 2020 ini menjadi momen bersejarah lahirnya Free Fire Esports ID sebagai media dan streaming channel indepeden yang bertujuan untuk meningkatkan pengalaman Esports ke arah yang lebih optimal dan eksklusif bagi seluruh Survivors yang mengikutinya.
Free Fire Esports ID juga memiliki tujuan yang tidak hanya memberikan informasi terupdate dari komunitas dan Esports saja, namun akan memberikan konten mendalam dan terarah seperti analisis tentang cara bermain Pro Player.
Tentu saja hal ini akan memberikan pengalaman dan wawasan baru bagi para Survivors tentang Esports di Indonesia. Kalian tidak hanya menikmati serunya pertandingan antar pemain profesional, tapi kalian juga bisa belajar untuk mampu bermain sebaik mereka.
Dengan hadirnya Free Fire Esports ID yang membawa komitmen baru untuk mengisi konten Esports bagi komunitas Free Fire di Indonesia, kita berharap Indonesia nantinya mampu menduduki puncak kejayaan Esports Free Fire di dunia.
Tunggu apa lagi! Pastikan kalian Follow akun Instagram @ff.esports.id, akun Facebook Free Fire Esports ID dan juga channel YouTube FF Esports ID untuk informasi terupdate dan eksklusif tentang Esports Free Fire di Indonesia.