Home Tips Kejutkan Musuh Saat Bermain Clash Squad dengan Menembak Dari Lokasi Ini!

Kejutkan Musuh Saat Bermain Clash Squad dengan Menembak Dari Lokasi Ini!

Hi Sobat Booyah!

Untuk membuat para pemain tidak bosan, Free Fire banyak menghadirkan berbagai mode unik yang bisa dimainkan di Free Fire. Salah satu mode yang hadir di Free Fire adalah mode Clash Squad, mode permanen yang paling populer di Free Fire.

Dalam bermain mode Clash Squad, tentunya harus memiliki strategi yang teratur dan kuat agar dapat mencapai BOOYAH! yang maksimal. Menjalankan strategi di mode Clash Squad tidak lepas dari tempat untuk menembaki musuh.

Baca Juga: Alasan Clash Squad Adalah Salah Satu Mode Paling Ramai Dimainkan Di Free Fire!

Baca Juga: 6 Tips Ini Bantu Push Rank Kalian di Season 18 Free Fire!

Tempat untuk menembaki musuh di Clash Squad sangat penting, agar tim dapat menghabisi musuh dengan baik dan teliti. Berikut 6 tempat untuk menembaki musuh di Clash Squad.

Atap Observatory

Sumber: Free Fire Official

Langkah pertama, Sobat Booyah bisa memasang Gloo Wall didekat dinding. Lalu suruh salah satu rekan tim berdiri di dekat Gloo Wall. Setelah itu Sobat Booyah bisa melompat ke atap melalui rekan tim dan Gloo Wall yang telah di pasang.

Nah, jika sudah, Sobat Booyah bisa langsung menembaki musuh dari atap.

Cape Town

Sumber: Free Fire Official

Untuk tempat yang kedua, Sobat Booyah bisa menembaki musuh lewat atap rumah depan rumah berlantai dua.

Caranya, Sobat Booyah cukup berlari ke lantai atas dan melompat langsung ke atap rumah yang berada di depan. Dengan ini, Sobat Booyah bisa menembaki musuh dengan aman karena musuh tidak akan menyadari keberadaan Sobat Booyah yang berada di atap.

Atap Sentosa

Sumber: Free Fire Official
Sumber: Free Fire Official

Tempat yang ketiga ini jarang di pakai oleh para pemain Free Fire untuk dijadikan Tempat menembak. Untuk naik ke tempat ini, Sobat Booyah bisa memasang Gloo Wall di depan rumah dan suruh rekan tim untuk berdiri di depan Gloo Wall.

Setelah itu Sobat Booyah bisa naik ke atap rumah melalui rekan tim dan Gloo Wall. Musuh dijamin tidak akan sadar jika ada Sobat Booyah di atap.

Rumah ini adalah satu favorit saya dan bukan hanya karena saya penggemar gaya dekorasi bunker chiv mereka melemparkan Gloo Wall dan meminta pasangan Anda mendorong Anda di atasnya lalu melompat ke atap dari Gloo Wall begitu Anda berada di sana. akan bisa menyerang dari hampir semua sudut tempat

Atap Rumah Ayam

Sumber: Free Fire Official

Tempat yang keempat ini sedikit beresiko karena Sobat Booyah akan mudah ditembaki musuh. Sobat Booyah bisa menaikki atap Rumah Ayam untuk dijadikan spot menembak. Perhatikan langkah jalan Sobat Booyah agar tidak jatuh dari atap Rumah Ayam yang miring.

Atap Rumah Kayu

Sumber: Free Fire Official

Jika Sobat Booyah mendapati lokasi Katulistiwa untuk berperang di mode Clash Squad, sepertinya Sobat Booyah wajib menggunakan spot ini untuk menembaki musuh.

Sobat Booyah bisa menembaki musuh diatas Rumah Kayu dekat pusat zona berakhir. Selain tidak mengejar zona saat menembak, Sobat Booyah juga memiliki sudut pandang menembak yang terbaik.

Untuk naik ke atap Rumah Kayu, Sobat Booyah bisa lompat melalui ban yang tersedia di Katulistiwa.

Garasi Mars Electric

Sumber: Free Fire Official

Spot menembak yang terakhir ini membutuhkan bantuan dari ban. Sobat Booyah bisa naik ke atap garasi di sisi Mars Electric untuk dijadikan spot menembak.

Sobat Booyah bisa menggunakan atap garasi untuk menembaki musuh secara tiba-tiba dari samping.

Untuk lebih lengkapnya, Sobat Booyah bisa nonton video di bawah ini dari YouTube channel Free Fire Official


Bagaimana? Setelah membaca penjelasan dan menonton video di atas, apakah Sobat Booyah sudah siap untuk berperang di medan Clash Squad?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...