Home Fun Kord Lebih Overpower dari Woodpecker di FF? Ini Penjelasannya!

Kord Lebih Overpower dari Woodpecker di FF? Ini Penjelasannya!

Hi Sobat Booyah!

Kord menambah variasi senjata dalam Game Free Fire. Sebagai senjata baru, Kord memberikan ruang lebih luas bagi para pemain untuk berimprovisasi dalam mengatur strategi. Merupakan senjata dengan tipe AR, tak mudah bagi Kord langsung menjadi META sebab memiliki banyak saingan.

Salah satu senjata AR yang cukup digandrungi belakangan ini Woodpecker. Menjadi bagian dari Marksman Rifle dengan ciri khas damage dan akurasinya yang tinggi, membuatnya lebih diunggulkan. Namun demikian, apakah Kord bisa lebih unggul dari Woodpecker?

Baca Juga: Mengingat Kembali Magic Shop, Event Free Fire (FF) yang Paling Ditunggu?

Baca Juga: Ini Karakter FF Gratis yang Bisa Didapatkan di Grand Final FFWS 2021 Singapura!

Daripada menerka-nerka, Berita Booyah akan memberikan 3 alasan mengapa Kord lebih Overpower dari Woodpecker di Free Fire (FF). Untuk Sobat Booyah yang penasaran, Simak ulasannya berikut ini!

Kekuatan Asli Kord di Free Fire (FF)

Sumber: beritabooyahid

Unggul dalam damage, accuracy, serta memiliki atribut armor penetration yang tinggi, Woodpecker memanglah menakutkan. Namun jangan lupakan bahwa Kord juga memiliki kelebihan yang tak dimiliki Woodpecker.

Kelebihan pada atribut range dan rate of fire yang tinggi membuat Kord sangat ganas untuk urusan melumat habis musuh di jarak jauh. Karena belum memiliki Gun Skin atau belum pernah menerima Buff dan Nerf, Kord dengan kekuatan bawaannya sudah cukup efektif.

Dua Mode Menembak yang Efektif

Sumber: beritabooyahid

Menjadi pionir senjata dengan dua mode menembak yang berbeda, Kord terlihat lebih kuat dan seimbang karena dapat digunakan dalam situasi apapun dan tentu memiliki keunggulan dibandingkan Woodpecker.

Dengan syarat yang mudah untuk mengaktifkannya, dua mode menembak Kord akan sangat kuat apabila dimanfaatkan dengan tepat. Keunggulan unik yang tidak dimiliki Woodpecker ini menaikkan derajat Kord.

Pemakaian Yang Mudah

Sumber: beritabooyahid

Seperti Machine Gun pada umumnya, Kord tidak memerlukan attachment tambahan. Sobat Booyah bisa menggunakannya begitu saja dan hanya perlu menyetok peluru banyak-banyak.

Berbanding terbalik dengan Woodpecker, Sobat Booyah memerlukan beberapa attachment untuk kenyamanan menggunakannya. Di antara keduanya, Kord jelas lebih efisien.

Itu dia sedikit penjelasan mengenai keunggulan Kord dibandingkan Woodpecker. Menurut pengalaman Sobat Booyah sebagai pemain, apakah Kord lebih unggul daripada Woodpecker di Free Fire (FF)?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...