Home Highlight Mau Looting dengan Efektif di Free Fire? Ini 5 Tips Untukmu

Mau Looting dengan Efektif di Free Fire? Ini 5 Tips Untukmu

Hi Survivors!

Salah satu kunci kemenangan di Free Fire adalah looting. Dengan resource yang lengkap dari looting akan lebih mudah menyusun strategi. Gimana caranya looting yang efektif? Kamu bisa mengikuti 5 tips di bawah ini.

Looting Keroyokan

Looting paling efektif dan aman jika dilakukan secara berkelompok. Jadi, kalian bisa bergantian looting. Ketika satu pemain sedang looting, lainnya melindungi temannya dan menghabisi lawan yang mendekat. 

Fokus ke Mengambil Senjata

Saat looting, carilah senjata terlebih dulu. Dengan begitu, kamu mempunyai alat dan amunisi untuk mengusir musuh yang mendekat.

Jangan sampai keasyikan looting, tahu-tahu lawan menyerang tapi kita tidak bersenjata. Dengan mendapatkan senjata yang OP, kamu juga akan sangat terbantu.

Prioritaskan Item Penting

Di Free Fire kita memiliki kapasitas barang yang terbatas. Kita harus tahu apa saja item yang harus dibawa. Misalnya untuk assault rifle sebaiknya memiliki tiga clip magazine, dan untuk sniper cukup 2 clip. Sediakan juga tempat untuk item penting lain seperti granat dan medkit.

Jika kamu perlu membawa barang yang banyak, sebaiknya menggunakan karakter Paloma. Paloma memiliki skill khusus yaitu bisa menyimpan barang yang lebih banyak dibandingkan karakter lainnya.

Waspadai Lingkungan Sekitarmu

Sebenarnya tips ini sangat mendasar, tapi saat looting banyak player yang lupa memperhatikan sekitarnya. Karena keasyikan berburu loot, akhirnya mengabaikan lingkungan sekitar.

Akibatnya, pemain tidak sengaja menginjak landmine atau disergap musuh. Kadang ada juga pemain yang menaruh landmine di loot box. Jadi, tetap perhatikan sekelilingmu!

Manfaatkan Mobil

Mobil bisa dimanfaatkan saat mengambil airdrop yang jatuh sebagai tameng untuk perlindungan. Mobil juga bisa digunakan untuk berpindah dari tempat satu ke yang lainnya dengan cepat.

Misalnya di lokasi seperti Pochinok, ada banyak bangunan yang terpisah sehingga untuk melakukan loot kamu harus sering berpindah. Saat berpindah kamu bisa saja menghadapi sergapan player lain.

Di lokasi yang banyak terdapat mobil seperti Pochinok ada baiknya menggunakan karakter Misha yang bisa menjalankan mobil dengan sangat cepat.

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...