Home Highlight Mengenal Lebih Dekat Strategi Secure Safe Zone di Free Fire!

Mengenal Lebih Dekat Strategi Secure Safe Zone di Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Bermain Free Fire tak hanya sebatas pertarungan dengan saling tembak menembak antara satu tim dengan tim lain, namun juga berbicara tentang adu gaya bermain dengan strategi-strategi yang apik.

Berbicara mengenai strategi, setiap player memiliki banyak pola strategi yang dapat diterapkan ketika bermain Free Fire. Dan Secure Safe Zone adalah salah satunya. Mampu memberikan peluang besar untuk meraih kemenangan membuat Strategi ini kerap dimanfaatkan.

Baca Juga: Bocoran Skin Gloo Wall – Cobra Strike Terbaru Free Fire (FF), berbentuk Unik!

Baca Juga: ONIC Olympus dan SES MIZU Rengkuh Golden Ticket Menuju Grand Final FFIM 2021 Spring!

Nah, bagi Sobat Booyah yang belum memahami secara dalam mengenai strategi ini, berikut ini BOOYAHCOID hadirkan ulasan ringkas mengenai strategi Secure Safe Zone di Free Fire. Simak penjelasannya berikut!

Defenisi Strategi Secure Safe Zone

Sumber: BOOYAHCOID

Seperti namanya, Secure Safe Zone merupakan strategi yang membuat Sobat Booyah sebagai pengguna berupaya untuk selalu berada di dalam Zona aman. Tentu posisi dalam Zona Aman atau Safe Zone adalah objektif utama.

Penggunaan strategi ini berdampak pada pemilihan Drop Point, arah jalur rotasi, hingga penguasaan wilayah beserta obstacle di dalamnya, yang selalu berada dalam cakupan zona.

Dapat dikatakan bahwa strategi ini membuat Sobat Booyah akan bermain pasif dan memiliki mobilitas tinggi dalam rotasi dan kemampuan defensif yang baik.

Secure Safe Zone Berarti Bermain Ngendok?

Sumber: BOOYAHCOID

Menggunakan Strategi ini bukan berarti bermain ngendok. tetapi lebih ke arah permainan pasif di dalam zona, menyimpan kekuatan pada fase early game untuk meledak di fase late game.

Sobat Booyah perlu memahami bahwa Secure Safe Zone adalah strategi yang berbeda dengan ngendok. Jika bermain ngendok membuat Sobat Booyah ekstra hati-hati dan lebih memilih mencari tempat tempat sepi untuk bertahan, maka Strategi Secure Safe Zone adalah hal yang berbeda.

Sobat Booyah dapat bergerak dengan bebas di dalam zona baik itu untuk memperkaya looting-an atau sekedar memperluas vision. Namun, jika tidak disengaja berpapasan dengan musuh, maka Sobat Booyah dapat melakukan pertarungan jika keadaan memungkinkan, dan kembali mengacu pada zona aman.

Penerapan Strategi Secure Safe Zone

Sumr: BOOYAHCOID

Strategi Secure Safe Zone merupakan strategi yang ramah digunakan untuk Sobat Booyah yang hendak Push Ranked.

Cenderung bermain aman dengan prioritas utama berada di dalam Zona membuat strategi ini dapat mengantarkan Sobat Booyah bertahan hingga late game, dimana Survival Point pada Ranked Match merupakan aspek penting untuk memperoleh Point Rank yang tinggi.

Secure Safe Zone juga sering digunakan di turnamen Free Fire. Keberadaan sistem penghitungan poin turnamen saat ini yang menyeimbangkan placement point dan kill point membuat penggunaan strategi ini semakin baik.

Itu dia penjelasan mengenai strategi Secure Safe Zone di Free Fire. Menurut pandangan Sobat Booyah sendiri, apakah Secure Safe Zone merupakan strategi yang paling efektif digunakan ketika bermain Free Fire?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti InstagramFacebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...