Hi Sobat Booyah!
Senjata menjadi tokoh penting dalam game bergenre Battle Royale seperti Free Fire. Oleh sebab itu, Free Fire terus berusaha menghadirkan senjata-senjata baru untuk menambah jajaran senjata yang bisa dimanfaatkan oleh para pemain.
Secara harafiah, senjata memang dihadirkan untuk dipakai menyerang dan menghabisi lawan. Namun, apa jadinya jika terdapat senjata yang sangat jarang dipakai untuk menyerang lawan, karena memiliki fungsi lain yang lebih dominan?
Baca Juga: Senjata Free Fire (FF) Ini Punya Bentuk yang Hampir Mirip! Apa Saja?
Baca Juga: EVOS Luna Ngamuk, Borong 4 Booyah di Match Day 1 FFML Ladies Series!
Terdapat beberapa senjata di Free Fire yang memiliki kemampuan lain sehingga jarang atau bahkan tak bisa digunakan untuk menyerang musuh. Senjata-senjata tersebut tetap berfungsi sebagai pelengkap terbaik. Senjata apa saja yang dimaksud? Simak daftarnya berikut ini!
Treatment Pistol
Pertama ada Treatment Pistol. Handgun yang satu ini merupakan senjata dengan kemampuan Healing pertama di Free Fire. Kemampuan terbaru dari Treatment Pistol dengan sistem Overheat membuat penggunanya mampu merasakan efek Healing sepanjang permainan.
Treatment Pistol merupakan senjata tipe Handgun yang sebenarnya memiliki atribut layaknya Handgun lainnya. Namun memang karena kemampuan healingnya lebih menonjol, Treatment Pistol sangat jarang bahkan hampir tak pernah digunakan menyerang musuh.
Grapple Hook
Selanjutnya ada Grapple Hook. Senjata yang satu ini juga merupakan Handgun atau Pistol. Dengan amunisi Hook Grip-nya, Grapple Hook mampu membantu pemain mencapai tempat atau bangunan-bangunan tinggi dengan sangat mudah.
Berbanding terbalik dengan Treatment Pistol, Grapple Hook juga merupakan Pistol atau Handgun namun tak memiliki atribut layaknya sebuah senjata. Kemampuan Grapple Hook hanya terletak pada fungsinya menjangkau tempat-tempat tinggi yang sulit dijangkau.
Ice Gun
Dan yang terakhir ada Ice Gun. Handgun yang satu ini memiliki kemampuan unik memunculkan Gloo Wall. Yap, senjata yang satu ini lagi-lagi merupakan Handgun atau Pistol yang berbagi tempat yang sama dengan Pistol lainnya di slot Secondary Weapon.
Namun, kemampuan satu-satunya dari Ice Gun adalah memunculkan Gloo Wall yang mampu bergerak maju. Handgun yang satu ini juga tak punya atribut layaknya senjata pada umumnya, namun tetap dikategorikan sebagai senjata.
Itu dia deretan senjata Free Fire (FF) yang jadi item pelengkap terbaik karena tak dapat digunakan menyerang lawan. Di antara ketiganya, mana senjata yang paling Sobat Booyah favoritkan? Yuk diskusi bareng Berita Booyah di BOOYAH! Club Berita Booyah
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!