Hi Sobat Booyah!
Setelah menjalani fase liga yang panjang, FFML Season IV Divisi 2 telah menemui akhir cerita. Kemarin, Final Day 2 telah memainkan 6 Round terakhir dan menyajikan hidangan penutup berupa pertarungan panas antara Grup B dan Grup C.
Final Day 2 menjadi momen terakhir bagi tim-tim Grup B untuk menemukan sang jawara. Berada di pertarungan hidup dan mati, tentunya setiap tim yang bertanding akan menyajikan performa terbaik, khususnya untuk The Pillars Gladius yang diatas kertas lebih diunggulkan dari pesaingnya.
Baca Juga: Tips Ini Bisa Tingkatkan Reflek Gloo Wall-mu di Free Fire (FF)!
Baca Juga: Sederet Evo Gun Skin FF Ini Pernah Rilis Lebih Dari Sekali! Apa Saja?
Meski menjadi laga krusial untuk Grup B, dominasi perolehan Booyah justru di pegang oleh tim-tim dari Grup C. Tampil beringas, SES GOBOBA sukses mengamankan 2 kali Booyah. Berikut rincian tim yang mendapatkan Booyah.
- Round 1 (Bermuda): SES GOBOBA
- Round 2 (Kalahari): GARSY Esports
- Round 3 (Purgatory): Rosugo Esports
- Round 4 (Bermuda): Tangcity Esports
- Round 5 (Kalahari): GGWP Esports
- Round 6 (Purgatory): SES GOBOBA
The Pillars Gladius yang sebelumnya telah mendudui peringkat pertama Grup B dengan perolehan 115 Poin, lebih diunggulkan menjadi jawara. Benar saja, konsistensi punggawa The Pillars Gladius memperkokoh kedudukan mereka di puncak klasemen dengan total 129 poin dan menmastikan mereka menjadi juara Grup B.
Dengan demikian, The Pillars Gladius menjadi tim terakhir yang berhasil mengamankan slot di FFML Season V Divisi 1, bersama West Bandit Esports dari Grup A dan Echo Esports dari Grup C. Ketiganya juga berhak mendapatkan Silver Ticket lolos ke Fase Play-Ins FFIM 2021 Fall.
Menutup gelaran liga, tak banyak perubahan yang terjadi pada klasemen akhir Grup B dan Grup C. Hanya saja, Rosugo Esports sukses menyalip EVOS Immortal di posisi kedua dengan perbedaan 1 poin saja, dan di Grup C ada SES GOBOBA yang merengsek ke peringkat 3 klasemen.
Para tim Divisi 2 yang tersisa masih memiliki kesempatan untuk promos ke FFML Season V Divisi 1, dengan melewati perjuanga berat di fase Play-off. Menarik untuk melihat kejutan-kejutan baru yang akan terjadi nantinya.
Dengan ini, berakhir sudah fase Regular Season FFML Season IV Divisi 2. Apakah tim favorit Sobat Booyah berhasil mengamankan peringkat terbaik sesuai harapan kalian?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!