Home Highlight Tips Menang Mudah di Mode Baru Rampage: United Free Fire (FF)!

Tips Menang Mudah di Mode Baru Rampage: United Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Rilisnya Evo Bundle Mars Warclasher yang jadi tokoh utama dalam event Rampage: United 2022 menandai bahwa event tahunan Free Fire ini masih belum berakhir. Selain itu, hadir pula mode terbaru bertajuk Rampage: United.

Dari namanya saja Sobat Booyah sudah bisa tahu bahwa mode ini merupakan mode khusus event Rampage: United 2022. Mengusung sistematika permainan yang baru dan berbeda dari mode-mode Rampage edisi sebelumnya membuatnya sangat menarik untuk dicoba.

Baca Juga: 6 Tim Teratas Ini Lolos LDQ dan Amankan Slot di FFML Season VI Divisi 2!

Baca Juga: 5 Fitur Keren Ini Buat Kamu Wajib Miliki Evo Bundle Mars Warclasher di Free Fire (FF)

Untuk jadi yang terbaik di mode Rampage: United, Berita Booyah akan membantu Sobat Booyah dengan sederet tips menang mudah di mode terbaru ini. Tanpa banyak basa-basi langsung saja simak tips-tips yang sudah tersedia di bawah ini!

Cermat Membeli Resources

Sebelum memulai permainan, Sobat Booyah akan ditawari resources yang dapat kalian beli menggunakan koin. Sebagai langkah awal untuk memulai permainan di mode Rampage: United, tentunya Sobat Booyah harus cermat membeli resources.

Perlu dipahami bahwa mode yang satu ini lebih condong pada pertempuran jarak dekat yang mengandalkan kerja sama. Oleh karena itu, mengamankan senjata tipe jarak dekat dengan beberapa utility pendukung bisa jadi pilihan terbaik.

Amankan Manuskrip dengan Cepat dan Lindungi Pemain yang Memegangnya

Misi utama dalam mode ini adalah mengamankan Manuskrip atau salinan Rampage Book yang tersedia lalu menyalinnya di area yang ditandai dengan warna merah. Disini Sobat Booyah harus cepat untuk mengamankan manuskrip dan membawanya ke area tersebut.

Satu pemain akan ditugaskan untuk memegang manuskrip, dan pemain lainnya bertugas melindungi pemegang manuskrip serta membantunya bertahan selama mungkin di dalam area yang telah ditentukan untuk mendapatkan banyak poin.

Jangan Takut Bertarung Jarak Dekat

Selain dari lama waktu mempertahankan manuskrip, Sobat Booyah juga bisa mendapatkan poin dari perolehan kill. Satu poin kill setara dengan 6 poin. Jika ingin cepat mencapai 1000 poin dan jadi pemenang, kalian juga harus dapatkan banyak kill. Jangan takut untuk bertarung jarak dekat sekalipun di dalam area berwarna merah tersebut.

Itu dia sedikit tips yang bisa Berita Booyah bagikan. Setelah mencoba mode Rampage: United Free Fire (FF), bagaimana tanggapan Sobat Booyah mengenai mode dari event Rampage edisi keempat ini?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...