Home Fun 3 Hal Apes yang Sering Terjadi Ketika Main Rank FF! Pernah Mengalaminya...

3 Hal Apes yang Sering Terjadi Ketika Main Rank FF! Pernah Mengalaminya Juga?


Hi Sobat Booyah!

Mode Ranked menjadi salah satu mode yang paling kompetitif dan atraktif, karena semua pemain bersaing untuk mencapai tier Ranked tertinggi. Berbagai daya dan upaya dilakukan agar menjadi yang terbaik di mode Ranked.

Karena permainan yang seru dan tensi pertarungan yang berbeda dengan mode lainnya, tak selamanya pemain mendapatkan apa yang ia inginkan. Terkadang, ada saja momen menyebalkan yang bikin emosi sampai-sampai disebut mimpi buruk.

Baca Juga: Mati Duluan Ketika Main Mode Squad Free Fire (FF), Hal Ini Tak Boleh Kamu Lakukan!

Baca Juga: Sederet Item dari Penukaran FF Token Ini Termasuk Item Old di Free Fire (FF)! Apa Saja?

Soal mimpi buruk di mode Ranked, Berita Booyah punya beberapa hal yang bisa dibilang mimpi buruk karena ketika terjadi di ranked dapat membuat pemain kesal dan geram sendiri. Simak daftarnya berikut ini lihat mana mimpi buruk yang juga sering Sobat Booyah alami di mode Ranked Free Fire (FF)!

Too Soon Padahal Sudah Looting Maksimal

Bermain aman di fase Early Game, objektif terhadap poin rank, Looting maksimal di banyak tempat, punya resources yang melimpah dan sudah siap bertarung, tetapi ketika bertemu musuh malah Too Soon dan tereliminasi dengan tangan kosong.

Ini merupakan momen sial yang menjadi mimpi buruk bagi semua pemain. Momen tersebut seolah-olah membuat kita hanya menjadi kurir yang mengantarkan resources melimpah kepada musuh yang bahkan menghabisi kita.

Strategi Ngendok yang Tak Berhasil

Ngendok juga jadi cara yang sering dilakukan untuk push ranked dengan pasti. Sayangnya, ngendok bukanlah cara terbaik untuk push rank karena strategi ini masih bisa tercounter dan tak berhasil.

Ada banyak hal yang membuat strategi ngendok tak berhasil, mulai dari pertarungan antar sesama player ngendok yang tak terhindarkan, kurangnya resources yang membuat kita tak bertahan lama, sampai yang paling menyebalkan adalah terciduk oleh lawan.

Poin Ranked Stuck

Sudah main berkali-kali, namun poin ranked masih segitu-segitu saja. Yap, ini juga menjadi salah satu mimpi buruk. Sudah coba main Solo, Duo, Squad, ngendok, sampai barbar, tetap saja poin rank yang didapatkan tidak begitu maksimal dan push rank kurang seru.

Mungkin poin yang satu ini sering Sobat Booyah alami. Poin Ranked atau bahkan tier rank yang nge-stuck terkadang menjadi salah satu alasan yang membuat mood rusak dan tak melanjutkan push rank karena merasa lelah dan sia-sia.

Selain hal-hal di atas, coba Sobat Booyah tuliskan di kolom komentar di bawah ini mengenai mimpi buruk yang terjadi di mode Ranked versi Sobat Booyah!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...