Home Tips 3 Kebiasaan Ini Bisa Berdampak Pada Permainan Musuh di Free Fire (FF)!

3 Kebiasaan Ini Bisa Berdampak Pada Permainan Musuh di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Free Fire merupakan game battle royale yang mengumpul 50 pemain dalam 1 map dengan waktu bermain kurang lebih 17 menit. Para pemain bisa bertarung melawan musuh menggunakan senjata, yang di-drop secara random di map.

Dalam bermain Free Fire pun, ternyata ada kebiasaan-kebiasaan kecil yang sering dilakukan oleh para pemain Free Fire. Seperti memasuki rumah lewat jendela bukan pintu, melakukan medkit di tempat yang aman, berjalan di pepohonan, dan masih banyak lagi. Semua dilakukan dengan tujuannya sendiri.

Baca Juga: Miliki Bundle Hypercore Blues FF dan Skin Vector di Moco Store Free Fire Terbaru!

Baca Juga: Keunggulan Mini UZI FF yang Membuatnya Jadi Hand Gun Terbaik!

Namun apakah Sobat Booyah tahu, ada kebiasaan-kebiasaan yang bisa berdampak pada permainan musuh di Free Fire? Yuk simak pembahasannya berikut ini!

Selalu Menggunakan Flash Freeze

Flash Freeze merupakan salah satu item di Free Fire yang bisa meledak, dan memberikan damage serta pengurus movement speed yang efeknya sangat terasa. Sangat overpower, para pemain hanya bisa membawa 1 Flash Freeze saja di backpack.

Batasan yang diterapkan pada pembawaan Flash Freeze tersebut, tentu membuat para pemain melewatkan item Flash Freeze jika sudah membawa 1 Flash Freeze di backpack. Namun apakah Sobat Booyah tahu, jika Sobat Booyah selalu menggunakan Flash Freeze jika menemukan item Flash Freeze yang baru, hal tersebut bisa berdampak pada permainan musuh.

Musuh jadi lebih sulit untuk mendapatkan Flash Freeze tanpa disadari, karena setiap Sobat Booyah menemukan Flash Freeze, Sobat Booyah langsung memakainya.

Menghancurkan Vehicle yang Ditemui

Vehicle di Free Fire bisa dijadikan salah satu tombak untuk membunuh musuh. Didukung dengan skill Misha dan Notora, penggunaan vehicle menjadi lebih nyaman digunakan untuk membunuh musuh.

META Misha, merupakan salah satu strategi yang sering digunakan oleh para pemain Free Fire. Penggunaan vehicle menjadi hal utama dalam menjalankan strategi ini.

Jika Sobat Booyah memiliki kebiasaan yaitu menghancurkan vehicle yang ditemui secara terus menerus, nantinya musuh yang ingin menjalankan strategi Misha, atau bahkan musuh yang hanya ingin menggunakan vehicle untuk berotasi, akan sulit menemukan vehicle karena telah banyak yang dihancurkan oleh Sobat Booyah.

Mengambil Pelurunya Saja dari Airdrop

Airdrop merupakan salah satu supply yang berisikan berbagai senjata yang overpower, seperti Charge Buster, M79, dan Advance SVD. Nah jika Sobat Booyah terbiasa untuk me-looting pelurunya saja setiap Airdrop yang Sobat Booyah temui, bisa membuat musuh berpikir dua kali untuk membawa senjata yang ditemuinya di Airdrop.

Sebagai contoh, Sobat Booyah me-looting pelurunya saja dari senjata M79, lalu membuangnya di tempat yang jauh dari lokasi Airdrop-nya. Otomatis, musuh akan berpikir dua kali untuk membawa M79, karena tidak ada peluru tambahan yang bisa dibawa.

Itulah 3 kebiasaan yang bisa mengubah permainan musuh di Free Fire! Apakah Sobat Booyah sering melakukan hal-hal di atas? Atau ada kebiasaan unik dari Sobat Booyah sendiri yang bisa berdampak pada permainan musuh di Free Fire.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...