Home Esports FFIM 2020 Fall 4 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton Grand Final FFIM 2020 Fall

4 Alasan Kenapa Kamu Wajib Nonton Grand Final FFIM 2020 Fall

Hi Sobat Booyah!

Tak terasa turnamen Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2020 Fall sebentar lagi akan mencapai puncaknya yaitu babak grand final yang akan digelar pada hari Minggu, 11 Oktober ini. Pastinya ini akan menjadi momen yang tidak boleh dilewatkan oleh kamu yang mengaku fans Esports Free Fire sejati.

Ini dia 4 alasan kenapa kamu wajib nonton grand final FFIM 2020 Fall akhir pekan ini!

1. Menyaksikan 12 Tim Free Fire Terbaik di Indonesia

Setelah menjalani seleksi panjang sejak turnamen FFML Season 2 hingga Play-ins FFIM 2020 Fall, kita sudah menemukan 12 tim terbaik yang akan bertanding nanti. Dari 12 tim yang berasal dari komunitas maupun organisasi Esports profesional, hanya ada 1 tim juara saja yang nantinya berhasil membuktikan diri sebagai tim Free Fire terbaik di Indonesia.

2. Menjadi saksi Terpilihnya Wakil Indonesia Untuk FFCS

Mungkin banyak di antara kalian yang belum tahu, selain mendapatkan hadiah uang tunai dan gelar tim Free Fire terbaik di Indonesia, tim juara FFIM 2020 Fall nantinya akan mewakili Indonesia di ajang internasional Free Fire Continental Series (FFCS).

FFCS sendiri merupakan turnamen pengganti ajang dunia Free Fire Worlds Series (FFWS) yang terpaksa harus ditunda karena pandemi COVID-19. Indonesia akan bertanding melawan negara-negara Asia lainnya seperti Vietnam, Thailand, Malaysia, Chinese Taipei, India, Kamboja, dan Filipina.

Baca Juga Kasus Double Data di FFIM 2020 Fall, Yuk Bersama-sama Mengambil Pelajaran Ini!

Baca Juga Skyla dan Owljan Tanggapi Polemik Double Data di FFIM 2020 Fall!

3. Mempelajari Gaya Bermain Tim Profesional

Kalau kamu bercita-cita ingin jadi pro player, kamu wajib banget nonton grand final FFIM 2020 Fall. Di sini kamu bisa belajar banyak dari gaya bermain pro player, seperti strategi tim, karakter, senjata, serta pet yang mereka gunakan. Nantinya kamu bisa terapkan ilmu yang kamu pelajari ini di turnamen online maupun untuk sekedar push rank.

4. Bisa Mendapatkan Bundle Alvaro Gratis

Seperti yang sudah dibocorkan sebelumnya, kamu bisa mendapatkan karakter dan Deluxe Bundle Alvaro gratis hanya dengan nonton grand final FFIM 2020 Fall hari Minggu ini. Garena akan membagikan kode redeem berhadiah karakter dan Bundle Alvaro apabila ada lebih dari 350 ribu penonton yang menyaksikan live stream secara bersamaan.

Nah, biar kalian semua bisa mendapatkan hadiah ini, ajak juga teman-teman kalian untuk nonton live stream nanti ya!


Ini dia 4 alasan kenapa kamu wajib nonton grand final FFIM 2020 Fall akhir pekan ini. Kamu bisa menyaksikannya di channel YouTube FF Esports ID.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...