Home Highlight 5 Jenis Pemain yang Paling Disukai di Free Fire, Apakah Kamu Salah...

5 Jenis Pemain yang Paling Disukai di Free Fire, Apakah Kamu Salah Satunya?

Hi Survivors!

Dengan segala kelebihan dan fitur yang dimiliknya, tentu tidak heran jika melihat Free Fire sangat disukai oleh banyak orang. Bahkan game ini sekarang telah menjadi salah satu game mobile dengan jumlah pemain terbanyak di dunia.

Dikarenakan mempunyai banyak sekali pemain, maka tidak menutup kemungkinan setiap kali bermain kita akan bertemu dengan beragam jenis pemain yang memiliki watak berbeda-beda. Ada yang menyenangkan dan ada pula yang menyebalkan.

Tapi, apakah kamu tahu? Kira-kira seperti apa jenis pemain yang paling disukai oleh pemain di Free Fire? Tidak perlu penasaran karena kita akan membahasnya pada artikel kali ini.

Pemain yang Bisa Diajak Kerjasama dan Mengikuti Strategi Tim

Jenis pemain pertama ini adalah jenis yang sangat disukai oleh para pemain di Free Fire. Terlebih lagi sewaktu kita bermain mode Squad dan bertemu dengan pemain lain.

Kemenangan tentu tidak akan jauh jika setiap pemain di dalam tim kita bisa mengikuti strategi yang sudah diterapkan.

Pemain yang Tidak Menyalahkan Tim

Menang dan kalah adalah hal yang sangat wajar ditemukan dalam Free Fire. Tapi, ada beberapa pihak yang tidak bisa terima jika mereka kalah hingga akhirnya mereka pun menyalahkan tim sebagai bentuk pelampiasan kekalahan mereka.

Pemain yang tidak menyalahkan tim atas kekalahan mereka tentu akan sangat disukai oleh para pemain Free Fire lainnya. Biasanya jenis pemain ini, sewaktu kalah mereka tidak akan menyalahkan tim, melainkan mereka akan intropeksi diri dan berusaha untuk menang di permainan berikutnya.

Pemain yang Memiliki Wawasan Luas

Bermain dengan orang yang memiliki wawasan dan pengetahuan yang luas akan membuat kita lebih mudah menggapai kemenangan di Free Fire. Alasannya, dari jenis pemain ini, kita akan menjadi tahu tentang apa saja yang kita tidak ketahui tentang game ini.

Jenis pemain yang satu ini sudah menghapal banyak hal yang ada di Free Fire, dimulai dari senjata, tempat looting terbaik, hingga ke gaya permainan setiap karakter.

Pemain yang Tidak Pelit Membagikan Tips

Free Fire sendiri memiliki banyak pemain yang jago, namun sayangnya tidak semua dari pemain tersebut mau membagikan tipsnya terutama kepada pemain baru.

Sewaktu kamu bertemu dengan pemain yang tidak pelit membagikan tips, berarti itu adalah salah satu hari keberuntunganmu! Usahakan untuk berteman dan selalu bermain bersama pemain jenis ini, karena dijamin ke depannya kamu akan jago!

Pemain yang Tidak Menggunakan Cheat

Katanya tidak kepada program cheat di Free Fire! Para pengguna cheat adalah salah satu jenis pemain yang paling tidak disukai di Free Fire. Sebaliknya, kamu yang bermain bersih akan mendapatkan respect dari pemain lain.

Oleh sebab itu, selalu menjauhlah dari cheat dan andalkan kemampuanmu sendiri untuk mendapatkan booyah!


Di atas adalah 5 jenis pemain yang paling disukai di dalam Free Fire, apakah kamu termasuk salah satu di antaranya?

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...