Hi Sobat Booyah!
Headshot merupakan cara yang cepat untuk membunuh musuh di Free Fire (FF). Peluru yang terkena kepala akan memberikan damage yang lebih besar jika dibandingkan menembak bagian badan
Walaupun begitu, menembak kepala musuh atau melakukan headshot bukanlah perkara yang gampang di Free Fire. Terlebih lagi dalam situasi tertentu Sobat Booyah tidak memiliki senjata yang mumpuni.
Baca Juga: GPX.Dvito Bagikan Tips Ampuh Bermain Barbar di Free Fire (FF)!
Baca Juga: Solo di Free Fire (FF) Main Aman Bisa Booyah? Berikut Tipsnya!
Bagi Sobat Booyah yang ingin mencoba untuk meningkatkan presentase headshot kalian di Free Fire, berikut Berita Booyah memiliki beberapa tips yang bisa membantu kalian dalam meningkatkan headshot di Free Fire (FF)!
Carilah Tempat yang Tinggi (Highground)
Di tempat yang tinggi atau highground, sudah menjadi sebuah rahasia umum bahwa lebih mudah dalam mendapatkan headshot. Terlebih lagi, jika musuh berada tepat di bawah kita, otomatis kepala karakter musuh adalah sasaran empuk untuk ditembak.
Gunakan Bantuan Scope
Bagi Sobat Booyah yang mungkin belum terbiasa langsung menembak dan mendpaatkan headshot, Scope adalah jawaban terbaik untuk kalian yang ingin menembak kepala musuh secara lebih mudah.
Sesuaikan Sensitivitas Dengan Baik
Carilah sensitivitas yang menurut Sobat Booyah enak digunakan untuk menembak headshot. Sebagai referensi, Sobat Booyah juga bisa menggunakan berbagai sensitivitas pemain profesional ataupun YouTuber.
Tetapi perlu diingat, tidak selamanya kalian harus mengikuti sensitivitas miliki pro player ataupun YouTuber. Kalian bisa mengotak-atik sendiri sensitivitas yang menurut Sobat Booyah cocok.
Jangan Terburu-buru Menembak
Jika masih belum pandai dengan menembak headshot, Sobat Booyah bisa melakukan tembakan dengan lebih hati-hati dan tidak terburu-buru. Hal ini dilakukan Sobat Booyah tahu bagaimana caranya mengarahkan bidikan ke kepala karakter musuh.
Ttulah sederet tips dari Berita Booyah untuk meningkatkan akurasi dalam melakukan headshot. Apakah SObat Booyah sudah siap untuk membunuh musuh secara lebih cepat di Free Fire?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!