Hi Sobat Booyah!
Memberikan kenyamanan bermain untuk semua player, merupakan salah satu tugas dari Garena Free Fire. Guna memenuhi hal itu, Garena kerap melakukan banned terhadap akun yang telah terbukti menggunakan kecurangan.
Seperti yang kita ketahui, proses banned tentunya tidak terlepas dari kerja keras dari game master salah satunya GM-Papperbag. Namun banyak di antara Sobat Booyah, penasaran dengan wajah dari Game Master satu ini.
Baca Juga: Yuk Kenal Lebih Dekat GM-Papperbag, Sang Game Master di Free Fire!
Baca Juga: Melihat Lebih Dekat Throne Eksklusif Event Vengeance
Pada artikel sebelumnya, GM-Papperbag telah berbagi cerita singkat tentang perjalanan karier dan kesibukannya. Kini, BOOYAHCOID berkesempatan kembali untuk berbincang-bincang dengan GM-Papperbag.
Laki-laki yang dikenal dengan GM-Papperbag ini, merupakan kelahiran Agustus 1993, sebelum menjadi Game Master di Garena Free Fire, ia memiliki banyak perjalanan yang telah dilalui hingga sampai pada saat ini.
Ternyata, dibalik topeng yang selalu ia kenakan setiap saat, GM-Papperbag menyampaikan bahwa awal dari penggunaan topeng itu sepenuhnya hanyalah ide yang terlintas begitu saja.
“Idenya waktu itu cuma terlintas begitu aja karena dari bercandaan wawancara di channel Kulgar menggunakan topeng agar tak dikenal, haha dan kebetulan juga item Papperbag ini ada di Game Free Fire jadi ya dari situ idenya” Ungkap GM-Papperbag
Kemudian, GM-Papperbag pun menegaskan terkait alasan ia menggunakan topeng adalah sepenuhnya untuk menjaga privasi sehingga ketika bertemu di luar pekerjaan, para player Free Fire tidak langsung mengenalinya.
“Mungkin karena tidak ingin dilihat orang dahulu bahwa “oh itu tuh GM Papperbag” belum lagi kalau mereka kenal dan ketemu player Free Fire di jalan atau di dekat rumah malah minta unbanned akun lagi haha” Lanjut GM-Papperbag.
Untuk penggunaan topeng, GM-Papperbag sendiri belum bisa memastikan sampai kapan ia akan mempertahankan topeng tersebut. Tetapi pasti akan tiba waktunya. Jadi bagi Sobat Booyah yang penasaran dengan wajah asli GM-Papperbag mohon bersabar ya!
Terakhir, GM-Papperbag memberikan saran kepada seluruh para player Free Fire untuk tidak mencoba menjadi cheater, karena bisa merugikan diri sendiri serta player tentunya.
Nah, itu tadi hasil perbicangan antara BOOYAHCOID dengan GM-Papperbag. Setelah mengetahui alasan GM-Papperbag menggunakan topeng, menurut Sobat Booyah apakah privasi itu penting bagi seorang Game Master?