Home Fun Antara M4A1 - Genos dan M4A1 - Cataclysm, Manakah yang Terbaik di...

Antara M4A1 – Genos dan M4A1 – Cataclysm, Manakah yang Terbaik di FF?

Hi Sobat Booyah!

Jika kita membahas mengenai Gun Skin di Free Fire, mungkin hal itu tak pernah habis dan berakhir. Pasalnya, hampir setiap saat Garena memberikan kejutan berupa Gun Skin terbaru bagi para pemain setianya.

Sederet Gun Skin dengan perubahan serta peningkatan statistik telah banyak tersedia di Shop dengan beragam motif dan warna. Gun Skin yang dihadirkan ke dalam Free Fire tidak semuanya hanya bisa didapatkan dengan menggunakan Diamond.

Baca Juga: Top Up 70 Diamond, Dapatkan Bonus Emote Sii! CR7 Free Fire (FF)!

Baca Juga: Cavella Ingin Kembali ke Panggung Kompetitif Free Fire?

Ada kalanya Garena memberikan Gun Skin yang memiliki perubahan serta peningkatan statistik secara gratis kepada pemain melalui event-event yang dihadirkan setiap waktunya. Namun, tidak semua event yang hadir di Free Fire memberikan Gun Skin kepada pemain.

Jika kamu memiliki Diamond banyak dan menginginkan Gun Skin terbaik, mungkin Weapon Royale adalah jawaban yang tepat. Pada Weapon Royale yang sedang berlangsung menawarkan Gun Skin hasil kolaborasi, yaitu Gun Skin M4A1 – Genos.

Nah, kali ini BOOYAHCOID akan membahas tentang Gun Skin yang menjadi saingan M4A1 – Genos yang sudah hadir di Free Fire. Penasaran seperti apa persaingan dari kedua Gun Skin tersebut? Yuk simak ulasan dari BOOYAHCOID berikut ini..

M4A1 – Genos

Sama seperti Gun Skin dari Weapon Royale lainnya, skin M4A1 – Genos hadir membawa perubahan dan peningkatan statistik. Berikut adalah peningkatan statistik dari skin M4A1 – Genos.

  • Damage(+)
  • Rate of Fire(++)
  • Magazine(–)

Gun Skin ini merupakan salah satu skin hasil kolaborasi antara Free Fire x One Punch Man. Hadir dengan peningkatan Damage 1 tingkat membuat skin ini lebih sakit. Pada Rate of Fire meningkat 2 tingkat membuat skin ini lebih cepat melumatkan musuh.

M4A1 – Cataclysm

Gun Skin M4A1 – Cataclysm ini sebelumnya juga sempat hadir di Weapon Royale. Sama seperti Gun Skin lainnya, skin ini juga hadir membawa peningkatan statistik. Peningkatan tersebut berupa:

  • Damage(+)
  • Rate of Fire(++)
  • Range(–)

Gun Skin yang berwarna serba hijau ini hadir dengan peningkatan yang sama dengan M4A1 – Genos yaitu pada sektor Damage dan Rate of Fire. Namun, pada pengurangan berbeda, pada M4A1 – Cataclysm berkurang pada sektor Range.

Manakah yang Terbaik?

Kedua Gun Skin ini hadir dengan membawa statistik yang hampir mirip dan setara pada sektor Damage serta Rate of Fire, yang membedakan antara keduanya adalah pada pengurangan. Jika M4A1 – Genos berkurang pada Magazine, sedangkan M4A1 – Cataclysm pada Range.

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Pemain bisa memilih dari keduanya yang dirasa lebih baik dan lebih cocok digunakan pada saat bermain. Harga yang ditawarkan dari kedua skin juga nampaknya berbeda. Disarankan untuk memilih skin yang sesuai dengan Diamond yang Sobat Booyah miliki.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

4 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...