Home Esports Bar-Bar! EVOS Esports Dapatkan 47 Kill dalam 1 Hari!

Bar-Bar! EVOS Esports Dapatkan 47 Kill dalam 1 Hari!

Free Fire Master League (FFML) Season I telah resmi berlangsung selama dua minggu. 24 tim papan atas Indonesia saling bertempur untuk memperebutkan total prize pool sebesar Rp1,2 Miliar. Sama-sama tidak mau kalah, kita bisa menyaksikan pertempuran menarik setiap harinya.

Salah satu permainan menarik datang dari tim favorit komunitas, EVOS Esports. Tidak tanggung-tanggung, EVOS Esports berhasil mencetak 47 Kill dalam 4 ronde permainan pada Match 5 Day 1 tanggal 26 Januari 2020 kemarin.

EVOS Esports harus bersaing dengan tim-tim favorit lainnya, seperti ONIC Elysium, Aura Esports, Dranix Dauntless, dan tim-tim lainnya. Pada ronde pertama, EVOS Esports memulai permainan dengan aman dan hanya mampu mengemas 1 Kill saja.

Namun, memasuki ronde kedua, sang harimau putih nekat bermain “bar-bar”. EVOS mampu mengemas 14 kill di ronde kedua dengan permainan yang agresif.

Pada game ketiga, EVOS Esports sukses mengemas 22 kill dan menjadi tim dengan perolehan Kill terbanyak pada hari itu. Terlebih lagi, MR05 dan kawan-kawan berhasil meraih Booyah! perdananya di Match 5 Day 1. Masih belum puas, EVOS menutup Match kemarin dengan perolehan.

EVOS Esports meraih total 1655 Pts, di mana 940 di antaranya merupakan Kill Pts. Total perolehan ini terpaut sangat jauh dengan AURA Esports yang menduduki posisi kedua.

Jangan lupa dukung terus tim favorit kamu dengan menyaksikan siaran langsung FFML Season I di channel Youtube resmi Garena Free Fire Indonesia!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...