Hi Sobat Booyah!
Diamond merupakan item paling penting di dalam Free Fire. Pasalnya, Diamond dapat digunakan untuk membeli barang-barang yang ada di dalam game. Diamond adalah mata uang yang ada di Free Fire.
Dengan mempunyai Diamond, Sobat Booyah bisa mendapatkan barang apapun yang tersedia sesuai keinginan. Namun, apa jadinya jika kamu kekurangan atau kehabisan Diamond? Berikut ini BOOYAHCOID akan berikan sedikit ulasan untuk mendapatkan diamond Free Fire.
Baca Juga: Cukup Salin ID Free Fire Bisa Dapat Diamond Gratis? Yuk Cek Faktanya!
Baca Juga: Dapatkan Diamond Gratis di Elite Pass Season 31 Oblivion Endless Free Fire (FF)!
Yuk langsung saja simak penjelasannya di bawah ini!
Melakukan Top Up
Cara yang paling banyak dan paling cepat untuk mendapatkan Diamond adalah dengan melakukan Top Up Diamond. Sobat Booyah bisa melakukan Top Up di tempat mana saja yang dikehendaki.
Misi Activity
Mungkin tak banyak pemain yang tahu jika Misi Activity bisa memberikanmu beberapa diamond secara gratis. Kamu hanya disuruh menghabiskan 1 Diamond agar bisa mendapatkan diamond gratis dari Misi Activity.
Mengikuti Misi Event
Terkadang ada misi event yang menawarkan Diamond gratis untuk pemainnya. Misalkan saja Misi Callback Teman, tak jarang di dalam misi ini pemain bisa berkesempatan mendapatkan Diamond secara gratis.
Namun, tidak semua pemain bisa mendapatkan diamond gratis dari Misi Callback Teman. Hanya beberapa pemain yang beruntung yang bisa mendapatkan diamond dari Misi Callback. Nantinya pemain diberikan Crate yang kemungkinan berisi Diamond.
Nah, itu tadi merupakan sederet cara yang bisa Sobat Booyah lakukan untuk mendapatkan Diamond yang ada di Free Fire!