Hi Survivor!
Sebagai game Battle Royale, tentunya ada beberapa aspek yang menyebabkan seseorang bisa mendapatkan Booyah ketika sedang bermain Free Fire, baik itu ketika sendiri ataupun bersama teman.
Salah satunya dalah tempat untuk mendarat. Dengan memilih tempat mendarat yang enak dan memiliki lootingan yang banyak, tentunya bakal memperbesar peluang untuk mengenggam kemenangan.
Kebanyakan dari kalian tentu memiliki tempat favorit untuk melakukan looting. Tetapi, tidak jarang jalur pesawat tidak berpihak kepada kita dan justru mengarah jauh dari tempat looting yang kita inginkan.
Salah satu dampak yang ditimbulkan tentu saja adalah akan ada lawan yang memiliki tujuan turun yang sama kemudian bagaimana langkah yang harus dilakukan apabila kalian berada di sisi yang kalah? Berikut kami hadirkan berbagai tipsnya!
Manfaatkan Kendaraan
Terjun tidak harus selalu langsung sampai di tempat yang kita inginkan. Apabila kalian memiliki tempat favorit namun tidak sampai karena jalur pesawat yang tidak memungkinkan, cepat-cepatlah rotasi menggunakan kendaraan jika memang perlu.
Yang perlu diingat, langkah ini sangatlah beresiko. Bisa jadi kalian ketika di jalan berjumpa dengan tim lain dan digempur dengan peluru dari lawan. Maka dari itu, berpikir lah juga mana jalan yang harus dilewati.
Gunakan Launch Pad
Sama seperti halnya menggunakan kendaraan, kalian juga bisa menggunakan Launch Pad untuk berpindah ke tempat yang tidak ada musuh atau bahkan ke tempat favorit kalian. Tetapi juga hati-hatilah dengan kemungkinan lawan yang bakal menembaki kalian.
Berkumpul dan Memilih Bangunan yang Strategis
Jika memang pertempuran tidak bisa dihindarkan dan tidak memungkinkan untuk berpindah ke tempat lain, cobalah untuk langsung re-group dan menjajah bangunan yang kalian pikir strategis dan bisa membalikkan keadaan.
Apabila sangat terpaksa, patahan pun juga bisa kalian gunakan.
Dengan berbagai tips yang telah dihadirkan, sudah siapkah kalian menyambut kemungkinan terburuk dengan berjumpa lawan di awal permainan?