Home Game Update Chrono Nerf? Ini Penyeimbangan Karakter Terbaru di Advance Server FF April!

Chrono Nerf? Ini Penyeimbangan Karakter Terbaru di Advance Server FF April!

Hi Sobat Booyah!

Sejak tanggal 1 April kemarin, Advance Server Free Fire bulan April resmi dibuka. Banyak update baru yang menarik, seperti rilisnya karakter baru Xayne, senjata baru USP-2, dan lain-lain.

Pada Advance Server kali ini, permintaan banyak Sobat Booyah telah dituruti oleh Garena Free Fire. Yap! Kemampuan beberapa karakter telah diubah menjadi lebih seimbang. Mau tahu apa saja karakter yang di buff atau di nerf pada Advance Server April? Yuk simak di bawah!

Baca Juga: Karakter Baru Xayne Hadir di Advance Server Free Fire (FF) April!

Baca Juga: Advance Server FF April Hadirkan Perubahan Pada Fitur Custom Room!

Chrono

Sumber: BOOYAHCOID

Setelah mendapat banyak feedback negatif dari para pemain Free Fire terkait kekuatan overpower yang dimiliki Chrono, kini karakter spesial FF x CR7 mendapatkan nerf di Advance Server April.

Nerf pada karakter Chrono terjadi pada peningkatan cooldown yang semakin lama, movement speed yang berkurang, dan durasi shield yang semakin sebentar. Untuk detailnya, Sobat Booyah bisa lihat di bawah ini.

  • Level 1: movement speed meningkat 5%, durasi shield bertahan selama 3 detik, dan cooldown selama 200 detik.
  • Level 2: movement speed meningkat 7%, durasi shield bertahan selama 4 detik, dan cooldown selama 192 detik.
  • Level 3: movement speed meningkat 9%, durasi shield bertahan selama 5 detik, dan cooldown selama 185 detik.
  • Level 4: movement speed meningkat 11%, durasi shield bertahan selama 6 detik, dan cooldown selama 179 detik.
  • Level 5: movement speed meningkat 13%, durasi shield bertahan selama 7 detik, dan cooldown selama 174 detik.
  • Level 6: movement speed meningkat 15%, durasi shield bertahan selama 8 detik, dan cooldown selama 170 detik.

Perlu Sobat Booyah ketahui, kemampuan untuk meningkatkan movement speed ke teman telah dihapus pada skill Chrono.

Misha

Sumber: BOOYAHCOID

Memasuki tahun 2021, karakter Misha semakin jarang digunakan oleh para pemain Free Fire. Maka dari itu untuk meningkatkan penggunaan Misha dan menyamakan kekuatan skillnya dengan karakter lain, Misha mendapatkan buff besar-besaran di Advance Server April.

Dan berikut detail buff dari karakter Misha di Advance Server.

  • Level 1: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 5%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 5%.
  • Level 2: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 6%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 8%.
  • Level 3: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 8%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 12%.
  • Level 4: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 11%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 17%.
  • Level 5: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 15%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 23%.
  • Level 6: kecepatan mengemudi meningkatkan sebesar 20%. Selama di dalam kendaraan, musuh akan susah untuk membidik karakter. Damage yang diterima berkurang sebesar 30%.

Wukong

Sumber: BOOYAHCOID

Wukong sebenarnya memiliki skill yang overpower dan dapat melawan Chrono. Namun karena memiliki cooldown yang sangat lama, para pemain Free Fire menjadi tidak tertarik untuk menggunakan monyet yang satu ini.

Nah pada Advance Server April, Free Fire berhasil buff karakter Wukong menjadi lebih overpower. Sobat Booyah bisa melihat detail buff Wukong di bawah ini.

  • Level 1: kamuflase menjadi semak selama 10 detik dengan cooldown 250 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.
  • Level 2: kamuflase menjadi semak selama 11 detik dengan cooldown 230 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.
  • Level 3: kamuflase menjadi semak selama 12 detik dengan cooldown 210 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.
  • Level 4: kamuflase menjadi semak selama 13 detik dengan cooldown 190 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.
  • Level 5: kamuflase menjadi semak selama 14 detik dengan cooldown 170 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.
  • Level 6: kamuflase menjadi semak selama 15 detik dengan cooldown 150 detik. Kamuflase akan berhenti saat Wukong menyerang. Mereset cooldown setelah membunuh musuh.

Rafael

Sumber: BOOYAHCOID

Pada Advance Server April, skill Dead Silent Rafael di buff menjadi lebih kuat dan menarik. Di mana selain dapat menghilangkan tanda tembakan di map, Rafael juga mampu menghilangkan HP musuh menjadi lebih cepat.

Dan berikut detail buff dari karakter Rafael di Advance Server April.

  • Level 1: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 20% lebih cepat.
  • Level 2: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 23% lebih cepat.
  • Level 3: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 27% lebih cepat.
  • Level 4: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 32% lebih cepat.
  • Level 5: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 38% lebih cepat.
  • Level 6: membungkam efek saat menggunakan sniper dan marksman rifle. Musuh yang terkena tembakan dan jatuh akan kehilangan HP 45% lebih cepat.

Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah dengan buff dan nerf pada 4 karakter di atas, akan mengubah META Free Fire yang akan hadir menjadi lebih seru dan kompetitif?

Sobat Booyah juga bisa melihat sederet pembaruan lain seputar Advance Server Free Fire (FF) bulan April di booyah.co.id!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti InstagramFacebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...