Home Game Update Event Event Dragon Gate FF, Miliki Bundle Winning Spirit Free Fire!

Event Dragon Gate FF, Miliki Bundle Winning Spirit Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Berbagai event silih gantian hadir di Free Fire. Tidak hanya yang gratis, event baru pun juga ada pada event berbayar dengan menghadirkan konsep yang menarik dan bervariasi tentunya.

Event terbaru yang akan segera hadir di Free Fire hari ini, Dragon Gate FF menjadi salah satu contohnya! Yap, event baru ini nantinya akan menghadirkan bundle Winning Spirit Free Fire.

Baca Juga: Menjadi Diminati para Pemain, Ini Keistimewaan Gun Skin FF!

Baca Juga: Incubator Rebel Academy FF Kembali Bisa Didapatkan di Free Fire!

Ingin tahu lebih lanjut bagaimana event Dragon Gate FF ini serta tampilan bundle Winning Spirit Free Fire yang akan segera datang di Free Fire? Simak artikel ini untuk tahu lebih lanjutnya!

Bundle Winning Spirit FF Dragon GateFree Fire

Seperti namanya event Dragon Gate akan menyajikan sebuah event baru yang mana Sobat Booyah harus memilih dan menebak pintu manakah yang memiliki hadiah utama di dalamnya.

Bakal hadir mulai hari ini, 29 Juli hingga 5 Agustus 2021, bagi Sobat Booyah yang sudah penasaran berikut adalah ketentuan event Dragon Gate di Free Fire (FF).

  • Pilih salah satu hadiah untuk menjadi hadiah utama
  • Untuk membuka pintu, Sobat Booyah harus menggunakan Diamond
  • Hadiah utama nantinya akan ada di salah satu pintu
  • Sobat Booyah berkesempatan mendapatkan hadiah utama di Spin pertama hingga ketujuh atau pasti mendapatkan hadiah utama di Spin kedelapan
  • Harga Spin akan naik seiring dengan banyak Spin yang kamu lakukan

Berbagai item bisa Sobat Booyah pilih untuk dijadikan hadiah utama dalam event Dragon Gate ini. Salah satunya yang tentu saja wajib dipilih adalah bundle Winning Spirit Free Fire (FF).

Bila beruntung, Sobat Booyah nantinya bisa mendapatkan bundle Winning Spirit FF ini hanya dengan harga 9 Diamond saja. Walaupun begitu, jika tidak hoki Sobat Booyah sudah pasti mendapatkan bundle ini di Spin kedelapan.

Sementara itu, bundle Winning Spirit FF merupakan bundle pasangan dari bundle Winning Soul FF. Memiliki tampilan dan tema yang sama, kedua bundle ini merupakan bundle yang memeriahkan kolaborasi Free Fire x McLaren.

Jadi, apakah Sobat Booyah sudah tidak sabar untuk bisa mendapatkan bundle Winning Spirit dalam event Dragon Gate Free Fire (FF) yang berlangsung mulai hari ini?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTubedari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...