Home Fun Fakta Menarik Seputar Senjata Launcher di Free Fire!

Fakta Menarik Seputar Senjata Launcher di Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Hadir sebagai game ber-genre battle royale yang hadir di mobile, sudah semestinya Free Fire menyediakan ragam jenis dan tipe senjata untuk digunakan pemain nya ketika bertarung dengan musuh.

Dari sekian banyak tipe senjata, Launcher adalah salah satunya. Senjata yang satu ini memiliki kemampuan yang mengerikan dan berbeda dari senjata pada umumnya seperti AR, SMG, Sniper, ataupun yang lain.

Baca Juga: Lebih Overpower Skin SVD Swordsman Legend atau SVD Spirited Overseers?

Baca Juga: Yuk Mengenal Limite, Sosok Lucu Dalam Konten Rendy Rangers!

Nah membahas seputar Launcher. kali ini BOOYAHCOID berhasil mengumpulkan beberapa Fakta unik dan menarik seputar keberadaan senjata ini di Free Fire!

Baru Terdapat 4 Senjata

Sumber: Booyahcoid

Sejauh ini, senjata Type Launcher baru tersedia 4 jenis di Free Fire. Keempatnya adalah sang senjata jahanam M79, penghancur vehicle RSG50, dan MGL140 dengan kapasitas magazine yang besar, dan pelontar mini Hand Cannon. 4 senjata launcher ini menggunakan jenis amunisi yang sama.

Jarang Ada dan Susah Ditemukan

Sumber: Booyahcoid

Untuk menggunakan M79 dan Hand Cannon, Sobat Booyah dapat menemukannya di Airdrop saja. Sedangkan RGS50 hanya dapat dinikmati di mode Classic. MGL140 sendiri pernah hadir pada beberapa mode khusus beberapa waktu yang lalu. Namun untuk menikmatinya di mode Ranked atau Classic, senjata ini masih belum tersedia.

Identik dengan Ledakan

Sumber: Booyahcoid

Senjata tipe launcher sangat kental dengan ledakan. Memang amunisi senjata ini saja sudah merupakan bahan peledak atau bom. Daya ledaknya juga tak main-main. Hal ini lah yang menjadikan launcher cukup mematikan dan dapat membunuh musuh dengan instan.

Damage Area dan Accuracy yang Tinggi

Sumber: Booyahcoid

Keunggulan dari senjata launcher yang tidak dimiliki senjata tipe lain adalah Damage Area yang besar dan tingkat akurasi yang tinggi. Menjadikan senjata tipe launcher dapat membunuh 2 hingga 3 musuh dalam satu peluru. Sobat Booyah hanya perlu mengarahkan Aim ke posisi musuh tanpa harus membidik musuh secara langsung.


Nah, itu dia sederet fakta menarik seputar senjata launcher di FF. Dari deretan senjata d iatas, mana yang menjadi favorit Sobat Booyah ketika bermain game Free Fire ?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...