Hi Sobat Booyah!
Bermain ngendok di Free Fire memanglah salah satu strategi demi mencapai Booyah. Walaupun kerap kali dicap “penakut”, tetapi tetap saja banyak player yang menganut strategi ini.
Baca Juga: Tak Hanya Pro Player, Ini Pekerjaan yang Bisa Kalian Tekuni di Esports Free Fire!
Baca Juga: Yuk Simak 7 Fakta Player Barbar Free Fire Ala Amay GT!
Tentu saja, bermain dengan ngendok banyak sekali kebiasaan yang dilakukan dan tak jarang juga banyak dilakukan banyak player lainnya yang juga suka bermain ngendok di Free Fire.
Penasaran apa saja kebiasaan tersebut? Yuk tanpa berlama-lama lagi kita langsung masuk ke pembahasan!
Doyan Turun di Ujung
Berbeda dengan player barbar, biasanya player ngendok lebih memilih mendarat di ujung, tepatnya di pesisir pantai. Selain dapat terhindar dari musuh, mendarat di ujung pun bisa mengamankan point dengan memasuki zona aman secara perlahan.
Turun di Bangunan Tinggi Adalah Salah Satu Pilihan
Selain turun di ujung, player ngendok sering mengincar bangunan tinggi ataupun bangunan yang jauh dari keramaian. Namun, turun di bangunan tinggi bukanlah pilihan yang tepat, karena tidak ada pilihan lain selain menunggu kematian karena terkikis pedihnya zona.
Kesal Bila Ada UAV yang Melintas
Salah satu fitur untuk memudahkan player mencari musuh adalah dengan memanfaatkan UAV. Walaupun begitu, berbeda dengan player ngendok, UAV adalah ancaman dan tak ubahnya seperti parasit karena posisinya bisa diketahui oleh musuh.
Memakai Item Air Drop
Berbeda dengan player barbar yang kerap menggunakan item Bounty. Player ngendok memiliki item favorit sendiri yaitu Air Drop, karena apabila beruntung, bisa mendapatkan senjata dan memperoleh kill.
Tereleminasi Zona Hal yang Biasa
Seperti yang telah dibahas sebelumnya tentang lebih memilih turun di tempat tinggi, beberapa player ngendok yang mendarat di bangunan tinggi seringkali memilih untuk tereliminasi karena zona.
Ini tentunya sangat beralasan karena mau turun ataupun tidak nantinya mereka tetap akan tereleminasi.
Booyah dengan Kill yang Sedikit
Tidak semua player ngendok berakhir dengan tereliminasi, beberapa player yang beruntung pun bisa mendapatkan Booyah dengan kill yang sedikit dan bahkan tidak membutuhkan kill. Hal ini biasa terjadi, karena lawan tidak mampu memasuki zona ataupun permasalahan jaringan.
Itulah beberapa fakta player ngendok yang biasa terjadi di game Free Fire. Apakah Sobat Booyah pernah mengalami hal tersebut ketika bermain ngendok? Tulis di kolom komentar ya!