Hi Sobat Booyah!
Free Fire menyediakan beragam jenis senjata dengan efektifitas yang berbeda, sehingga memberikan para pemainnya kebebasan dalam menentukan senjata favorit untuk bertarung dan meraih kemenangan.
Shotgun merupakan salah satu tipe senjata Free Fire yang identik dengan Close Combat. Shotgun telah memiliki 4 senjata yakni M1014, SPAS, M1887, dan MAG7. Diantaranya, SPAS menjadi senjata yang kurang mendapat perhatian.
Baca Juga: DJ Dimitri Vegas Bakal Jadi Karakter Free Fire (FF)?
Baca Juga: VSS-X Menjadi Salah Satu Senjata Overpower FF? Berikut Alasannya!
Terdapat beberapa alasan dibalik redupnya pamor Shotgun SPAS12 di Free Fire. Daftar dibawah ini merupakan beberapa alasan yang sudah Berita Booyah rangkum khusus untuk Sobat Booyah. Simak ulasannya berikut ini!
Mode Menembak Tap-Tap Cukup Sulit
SPAS12 menjadi satu-satunya Shotgun dengan mode menembak Tap-Tap, dimana M1887 dan M1014 memiliki mode menembak Single Shot, dan MAG7 satu-satunya Shotgun dengan mode menembak Burst Fire.
Di kalangan pemain, senjata mode menembak Tap-Tap sangat sulit untuk digunakan. Untuk mengalirkan serangan, pemain diharuskan menembak dan drag aim berkali-kali. Untuk pertempuran jarak dekat yang butuh kecepatan dan ketepatan, mode menembak ini sangat merepotkan.
Kurangnya Variasi Gun Skin Yang Menarik
SPAS12 sudah memiliki banyak Gun Skin, namun masih sebatas Theme dan Common Gun Skin saja. Variasi Gun Skin yang menarik juga menambah nilai dan daya tarik sebuah senjata. Tampilan visual juga menjadi poin penting pemilihan Gun Skin.
Meski beberapa Gun Skin SPAS12 hadir dengan peningkatan yang tidak terlalu buruk untuk sekelas Theme dan Common Gun Skin, nyatanya sebagian besar pemain tak melirik senjata ini sama sekali karena kurang menarik, bahkan untuk sekedar skin koleksi.
Efektifitas yang Rendah
Jika dibedah dari atribut bawaan, kekuatan SPAS12 sebenarnya tidak kalah jauh dengan Shotgun lainnya. SPAS12 dapat dipasangkan Magazine, fire rate setara dengan M1887, Range yang unggul tipis dari MAG7 dan M1014, dan menjadi Shotgun dengan Damage tertinggi nomor 2 dengan poin 97, terpaut 3 poin dari M1887 dengan Damage 100 Poin.
Meski demikian, perlu diingat bahwa semua efektifitas dari SPAS dapat berfungsi dengan efektif, apabila seluruh peluru yang keluar dari mode menembak Tap-Tap mengenai musuh. Jika hanya memberikan 1 hit dan sisanya miss, maka Sobat Booyah dapat kalah.
Artinya, Efektifitas SPAS12 sangatlah rendah saat digunakan bertarung. Hal tersebut menjadi alasan kuat mengapa pemain Free Fire menghindari penggunaan SPAS12.
Itu dia alasan mengapa SPAS12 jarang digunakan pemain Free Fire. Kalau menurut pandangan Sobat Booyah, Apa hal yang membuat SPAS12 tidak efektif digunakan bertarung?
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!