Hi Sobat Booyah!
Setelah Update Patch April kemarin, banyak perubahan-perubahan besar maupun kecil yang terjadi di game Free Fire. Salah satunya adalah perubahan pada Pengaturan yaitu, ada penambahan fitur Info Teman Setim.
Baca Juga: 3 Skill Karakter Wanita Terkuat di Free Fire (FF) yang Laris Digunakan!
Baca Juga: Inilah Alasan yang Membuat UMP – Booyah Day Menjadi Evo Gun FF yang Terlupakan!
Fitur Info Teman Setim memiliki 2 pilihan yaitu, Classic dan Tembus Cahaya. Pada pilihan Info Teman Setim Classic maka Nickname teman akan berwarna putih.
Sedangkan jika Sobat Booyah memilih Info Teman Setim Tembus Cahaya maka Nickname teman akan menjadi Transparan. Nickname Tembus Cahaya ini memungkinkan Sobat Booyah bisa melihat musuh dan lainnya di balik Nickname tersebut.
Penasaran bagaimana cara mengaktifkan Fitur baru ini, ikuti langkah-langkah dibawah!
1. Masuk Ke Pengaturan
Pertama, Sobat Booyah harus membuka game Free Fire dan kalian klik ikon yang berbentuk seperti gear pada pojok kanan atas di bagian tengah. Ikon tersebut akan mengarahkan kalian untuk masuk ke pengaturan.
2. Cari Kontrol
Setelah kalian masuk ke pengaturan, kalian bisa mencari pilihan kontrol yang terdapat pada bagian kiri tengah pengaturan.
3. Pilih Info Teman Setim
Kalian akan menemukan banyak pilihan pada bagian kontrol tersebut, setelah itu kalian pilih Info Teman Setim yang berada paling bawah kontrol. Setelah menemukan Info Teman Setim kalian bisa memilih Info Teman Setim Tembus Cahaya atau Classic.
4. Keluar Dari Pengaturan
Jika kalian sudah menyelesaikan langkah langkah diatas, maka kalian bisa keluar dengan mengklik ikon (X) pada pojok kanan atas. Dengan begitu, Sobat Booyah telah menggunakan Fitur Info Teman Setim Temhus Cahaya atau Classic.
Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!