Hi Sobat Booyah!
Di dalam permainan battle royale seperti Free Fire, Health Point atau yang kerap disebut HP sangatlah memiliki peran penting. Dengan HP, tentu saja Sobat Booyah bisa bertahan hingga mendapatkan Booyah.
Tentunya selain ada pengurangan entah itu dari senjata, jatuh, tertabrak ataupun yang lain lain, HP di Free Fire juga bisa dipulihkan dengan MedKit yang bisa Sobat Booyah looting di berbagai tempat.
Baca Juga: Dominasi EVOS Esports Kembali Berlanjut di Day 9 FFML Season II!
Baca Juga: Promo Diskon Harian, Spin Gangster Rap Cuma 30 Diamond!
Namun, bagaimana jadinya Sobat Booyah sedang membutuhkan tambahan HP namun tidak memiliki dan menemukan MedKit? Berikut adalah alternatif yang bisa didapatkan!
Jamur
Walaupun ketika mengonsumsi Jamur Sobat Booyah hanya akan menerima EP, namun ketika nantinya HP kalian menyentuh kurang dari 200, EP bakal mengisi kekurangan tersebut yang tentunya cocok untuk Sobat Booyah tabung jika nantinya HP berkurang.
Treatment Gun
Merupakan senajta pistol, sesuai dengan namanya selain mampu memberikan damage ke musuh Treatment Gun juga bisa memberikan sejumlah heal ke rekan satu tim. Inilah mengapa senjata satu ini kerap dibawa salah satu atau bahkan lebih dalam satu tim sebagai jaga-jaga.
Inhaler
Bisa dibilang Inhaler menjadi salah satu item yang sangat berguna terlebih lagi saat mendapatkan update dengan mampu digunakan pada saat berlari. Tidak hanya itu saja, Inhaler menjadi alternatif yang sangat cocok bagi Sobat Booyah yang kehabisan HP dan tidak memiliki MedKit.
Di antara ketiga item yang bisa menambahkan HP di Free Fire, manakah yang menjadi andalan Sobat Booyah ketika sedang tidak memiliki ataupun menemukan MedKit?