Home Tips Karakter yang Cocok Dipadukan dengan Karakter Baru Free Fire, Jai!

Karakter yang Cocok Dipadukan dengan Karakter Baru Free Fire, Jai!

Hi Sobat Booyah!

Free Fire memang dikenal memiliki karakter yang beragabam dan memiliki skill. Saat ini, Free Fire telah memiliki karakter lebih dari 30 karakter termasuk karakter Adam dan Eve.

Baru-baru ini kita dikejutkan akan hadirnya karakter baru asal India, yaitu karakter Jai. Jai memiliki skill pasif dimana Jai mampu mengisi kembali magazine senjata secara otomatis sebesar 25% dari kapasitasnya setelah membunuh musuh, dan hanya berlaku pada senjata AR, Pistol, dan SMG (level maksimal).

Baca Juga: Mengkombinasikan Tiga Karakter Free Fire Hasil Kolaborasi, Apakah Overpower?

Baca Juga: 3 Tips Efektif Menggunakan Karakter Jai di Free Fire!

Tentu saja untuk membuat karakter ini semakin kuat, Sobat Booyah bisa mengisi slot skill dengan skill karakter yang cocok dengan Jai. Apa saja karakter yang cocok dengan Jai? Simak di bawah.

Jota

Sumber: Booyahcoid

Jota, karakter hasil kolaborasi Free Fire dengan Joe Taslim. Memiliki skill pasif yang bernama Sustained Raids yaitu mampu memulihkan HP setelah membunuh musuh menggunakan Shotgun atau SMG dengan cooldown yang sebentar.

Jota sangat cocok dipadukan dengan Jai karena saat Sobat Booyah membunuh musuh menggunakan SMG dengan dua skill karakter ini, Sobat Booyah langsung mendapatkan HP tambahan dan senjata SMG Sobat Booyah akan terisi kembali beberapa persen tergantung kapasitasnya.

Nikita

Sumber: Booyahcoid

Nikita, sang bodyguard Caroline. Memiliki skill pasif yang bernama Firearms Expert yaitu mampu mempercepat reload SMG selama beberapa persen. Ini akan membantu Sobat Booyah dalam berperang ditempat yang ramai menggunakan SMG.

Dimana saat Sobat Booyah selesai berperang, tambahan peluru oleh skill Jai tak mampu mencukupi untuk menghabisi musuh yang lain. Di saat itulah Nikita akan membantu Sobat Booyah dengan skillnya.

Laura

Sumber: Booyahcoid

Agen khusus yang bernama Laura memiliki skill pasif yang bernama Sharp Shooter yaitu mampu meningkatkan akurasi saat menggunakan scope selama beberapa persen.

Sangat cocok digunakan saat Sobat Booyah menembak musuh dengan senjata AR menggunakan karakter Laura dan Jai. Musuh mendapatkan damage karena akurasi yang tepat, senjata Sobat Booyah mendapatkan tambahan peluru pada magazine senjata.

Paloma

Sumber: Booyahcoid

Sang ratu senjata, Paloma. Memiliki skill pasif yang bernama Arms-dealing, Paloma mampu membawa banyak AR ammo tanpa mengurangi kapasitas backpack.

Ini akan membantu Sobat Booyah dalam persediaan peluru AR. Pada saat Sobat Booyah membunuh musuh menggunakan AR, Jai akan mengisi peluru pada magazine senjata AR yang digunakan. Disitulah Paloma akan membantu.

Pada saat mengisi peluru pada magazine senjata AR, Sobat Booyah tidak akan kehabisan AR ammo dan kapasitas backpack karena adanya Paloma.


Selain karakter di atas, apakah Sobat Booyah juga memiliki rekomendasi karakter Free Fire yang cocok untuk digunakan untuk karakter Jai Free Fire?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...