Home Highlight Kombinasi Skill Karakter Terbaik untuk Push Ranked Season 22 FF!

Kombinasi Skill Karakter Terbaik untuk Push Ranked Season 22 FF!

Hi Sobat Booyah!

Pemahaman akan skill-skill karakter Free Fire adalah hal yang penting dilakukan. Skill dan mekanik bermain yang baik harus didukung dengan dengan kombinasi karakter yang baik pula, agar dapat memberikan permainan yang maksimal, terkhusus saat push rank.

Memasuki Ranked Season 22, tentunya Sobat Booyah harus beradaptasi dengan berbagai macam META dengan kombinasi skill yang berbeda-beda agar dapat bersaing dengan para pemain lain untuk menduduki tier Rank tertinggi.

Baca Juga: Faded Wheel FF, Ada Skin Tinju Mythos Fist Free Fire!

Baca Juga: Skin Sports Car Street Fighter FF Bakal Hadir di Free Fire! Ini Cara Dapatnya!

Apabila Sobat Booyah belum menemukan kom inasi skill karakter terbaik untuk push Ranked Season 22 Free Fire (FF), Berita Booyah akan memberikan rekomendasi kombinasi skill yang dapat Sobat Booyah coba. Yuk Langsung saja simak daftarnya di bawah ini!

Wukong – Hayato – Dasha – Kelly

Sumber: Beritabooyahid

Wukong sebagai META ofensif saat ini dapat dipadukan dengan Hayato, Dasha, dan Kelly. Kombinasi ini dapat membantu Sobat Booyah untuk bermain dengan gesit dalam berhadapan langsung dengan musuh, atau dalam upaya mendapatkan vision terbaik untuk memberi serangan cepat dan tak terduga.

Seperti biasa, Skill Hayato dengan peningkatan penetrasi armor nya dapat memberikan Sobat Booyah kekutan tambahan saat harus berhadapan dengan musuh.

Wukong – Andrew – Maxim – Kelly

Sumber: Beritabooyahid

Kombinasi skill kedua ini cocok digunakan oleh Sobat Booyah yang berperan sebagai ujung tombak tim. Tak hanya kuat menyerang, rusher juga membutuhkan pertahan yang kokoh terkhusus pada kekuatan Armor, dan Skill Andrew dapat memenuhinya. Peningkatan Movement Speed dari Kelly tentu sangat membantu.

Kehadiran Skill Maxim dalam set skill ini membuat Sobat Booyah sebagai rusher tidak perlu memakan banyak waktu untuk melakukan Healing. Waktu penggunaan Medkit yang sangat cepat juga membuat Sobat Booyah tidak perlu waktu lama untuk kembali menghajar musuh.

Chrono – Joseph – Kelly – Moco

Sumber: Beritabooyahid

Selain menciptakan kubah pelindung, Skill Chrono juga memberikan tambahan Movement Speed. Apabila Skill Chrono dipadukan dengan Joseph dan Kelly, Sobat Booyah dapat bergerak dengan lincah saat berhadapan dengan musuh.

Skill penanda musuh miliki Moco menjadi pilihan yang tepat sebagai pelengkap. Sobat Booyah dapat bermain fleksibel menjadi Support dengan membagi informasi keberadaan musuh, atau langsung menggempur pertahanan musuh dengan serangan-serangan cepat.

Itu dia beberapa kombinasi skill untuk push rank Season 22 Free Fire dari Berita Booyah. Selain rekomendasi di atas, apakah Sobat Booyah telah memiliki set skill pilihan sendiri ketika bermain?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...