Home Fun Kulik Fakta Menarik Seputar Mode Brick Swinger di Free Fire (FF)!

Kulik Fakta Menarik Seputar Mode Brick Swinger di Free Fire (FF)!

Hi Sobat Booyah!

Belakangan ini Free Fire gencar merilis mode baru atau menghadirkan kembali mode lama untuk dinikmati para pemain. Flashback sedikit, ada mode baru Pet Ludo dan Lone Wolf Strike Out yang rilis awal tahun ini, lalu kemarin ada mode Rush Hour Akimbo yang turut dihadirkan.

Yang terbaru, Free Fire kembali menghadirkan salah satu mode lawas yang cukup dirindukan pemain. Mode tersebut adalah Brick Swinger, mode unik dengan konsep pertarungan yang berbeda namun sangat seru untuk dimainkan.

Baca Juga: Hal yang Diharapkan dari Kehadiran Credit System di Free Fire (FF)!

Baca Juga: Event Dragon Gate FF, Miliki Bundle Cyber Guardian Free Fire!

Sebagai salah satu mode lawas, Brick Swinger menyimpan beberapa hal menarik. Oleh karena itu, Berita Booyah ingin menunjukkan beberapa fakta menarik seputar mode yang satu ini. Yuk langsung di simak!

Rilis Tahun 2019 Dengan Nama Hook & Brick

Mode Bring Swingers rilis pertama kali pada bulan Juni tahun 2019. Pada awal perilisannya, mode ini diperkenalkan dengan nama Hook & Brick. Nama tersebut diambil dari dua item khas dari mode ini yakni Grapple Hook dan Brick Grenade.

Namun pada kehadiran berikutnya, mode ini dinamai Brick Swinger. Nama tersebut juga sangat kental dengan konsep permainan mode ini dimana para pemain membangun menara yang sangat tinggi lalu memanjatnya.

Memiliki Dua Item Khas

Seperti yang sudah disebutkan di poin pertama, mode Brick Swinger memiliki dua item khas yang jadi tokoh utama dari mode ini. item tersebut adalah Grapple Hook dan Brick Grenade. Keduanya juga rilis pertama kali pada Juni 2019.

Grapple Hook merupakan Handgun dengan peluru khusus berupa kait yang memungkinkan pemain menjangkau bangunan yang tinggi. Sedangkan Brick Grenade adalah grenade unik yang memunculkan tembok bata menyerupai menara yang cukup tinggi.

Grapple Hook sudah pernah dirilis di mode Battle Royale yakni Kalahari Classic – Ranked, sedangkan Brick Grenade belum pernah dihadirkan di mode lain selain Brick Swinger.

Lebih Cocok untuk Senang-senang Daripada Serius

Dalam mode ini, Sobat Booyah akan merasakan suasana bermain yang benar-benar berbeda. Biasanya pemain cenderung bersenang-senang membangung menara pencakar langit atau naik ke bangunan tinggi daripada melakukan pertempuran biasa.

Sobat Booyah akan sering melihat menara yang menjulang ke langit bahkan pertarungan yang terjadi di langit. Dengan kedua item khasnya, mode Brick Swinger menghadirkan cara seru-seruan dan menikmati gameplay yang unik.

Itu dia beberapa fakta menarik dari mode Brick Swinger di Free Fire (FF). Setelah mode Brick Swinger, kira-kira mode lawas apa lagi yang Sobat Booyah inginkan hadir kembali?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TikTok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...