Home Highlight Mishet One Bagikan Tips Solo Vs Squad di Free Fire!

Mishet One Bagikan Tips Solo Vs Squad di Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Dalam game Free Fire, Terkadang banyak orang yang melakukan tantangan dengan mencoba untuk bermain solo vs squad. Seperti namanya, saat solo vs squad Sobat Booyah akan bermain sendiri di mode squad.

Bermain solo vs squad bertujuan untuk mengasah skill agar lebih berkembang. Tetapi, banyak player yang mengurungkan bermain solo squad karena takut mati lebih awal karena jumlah player yang kurang.

Baca Juga: Adji Sven Beri Pendapat Mengenai Hadirnya Kalahari di Ranked!

Baca Juga: 4 Karakter Ini Dapat Menambah Damage di Free Fire!

Terkait hal tersebut, Mishet One salah satu YouTuber yang kerap memberikan konten informasi mengenai game Free Fire pun, membagikan tips terbaru untuk bermain solo squad.

Sebelumnya Mishet One menegaskan, bahwa bermain solo squad bukan untuk mencari Booyah, tetapi untuk melatih skill dan insting ketika menghadapi lawan.

Bagi Sobat Booyah yang sudah penasaran dengan apa saja tips yang dihadirkan. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Pemilihan Karakter

Sumber: YouTube Mishet One

Seperti yang kita ketahui, di dalam game Free Fire terdapat banyak karakter dengan skill unik yang berbeda-beda. Selain itu, didalam karakter tersebut bisa diberikan skill tambahan sesuai dengan kebutuhan.

Dua kombinasi karakter skill yang penting untuk bermain solo squad adalah Hayato dan Kelly. Melalui kedua karakter tersebut, Sobat Booyah bisa dengan mudah menghindar serta mengurangi damage dari tembakan musuh.

Kedua skill tersebut bisa dimanfaatkan untuk menjebak lawan dengan strategi yang telah Sobat Booyah pelajari. Selanjutnya untuk slot skill lain, Sobat Booyah bisa menambahkan skill karakter Alok dan Paloma.

Ambil Senjata Tepat Setelah Turun

Sumber: YouTube Mishet One

Ketika mendarat Sobat Booyah harus pastikan untuk langsung mendapatkan senjata. Tidak perlu senjata favorit, kalian hanya perlu mencari senjata apapun dan tentunya berguna untuk membunuh musuh di awal game ataupun dapat membalas jika musuh melakukan serangan terlebih dahulu.

Gunakan Bounty

Sumber: YouTube Mishet One

Masih berhubungan dengan tips sebelumnya, memakai item Bounty sangatlah penting untuk bermain solo squad. Karena di dalam bounty, biasanya tersedia beberapa item bagus seperti Vest level 4.

Selalu Waspada dan Gunakan Headset

Sumber: YouTube Mishet One

Selain skill, dalam bermain Free Fire diperlukannya strategi dan kewaspadaan. Apabila telah selesai menjatuhkan musuh, kalian harus tetap berwaspada dengan tidak terlalu lama melakukan looting.

Sebagai salah satu langkah waspada adalah dengan menggunakan headset ketika bermain, hal tersebut berguna untuk mendengar langkah musuh yang hendak mendekat.

Perhatikan Jumlah Peluru

Sumber: YouTube Mishet One

Dalam bermain solo squad diperlukan amunisi peluru yang cukup banyak agar tidak terus menerus melakukan looting. Hal itulah membuat karakter Paloma cukup membantu untuk menjaga kebutuhan amunisi peluru Sobat Booyah

Percaya Diri

Sumber: YouTube Mishet One

Hal yang sangat penting dan harus dipersiapkan dalam bermain solo squad adalah percaya diri. Dengan percaya terhadap skill akan mampu menghadapi musuh meskipun dalam jumlah banyak.

Selain itu, melalui kepercayaan diri pun, kalian bisa mengembangkan kemampuan sehingga mampu menjadi seorang profesional player.

Bagi kalian yang ingin mendengar penjelasan lengkapnya dari Mishet One, Sobat Booyah bisa langsugn mengecek video di bawah.


Itulah beberapa tips solo squad dari Mishet One. Apakah sobat booyah sering bermain solo squad? Yuk tulis di kolom komentar!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...