Home Highlight Selesaikan Misi Web Event FFML Season III Dengan Sederet Tips Ini!

Selesaikan Misi Web Event FFML Season III Dengan Sederet Tips Ini!

Hi Sobat Booyah!

Memasuki pekan terakhir pagelaran Free Fire Master League Season III, Event terbaru bertajuk Web Mission Team Logo Collection telah hadir. Sama halnya dengan event-event lainnya, event ini juga memberikan deretan hadiah menarik yang dapat diperoleh secara gratis.

Berlatar belakang tim-tim kontestan liga kompetitif Free Fire untuk Divisi I, Web Event yang satu ini semakin terlihat menarik. Sobat Booyah diharuskan mengkoleksi logo tim tim tersebut untuk dapat menerima hadiah.

Baca Juga: EVOS DIVINE, Nama dan Wajah Baru dari EVOS Esports Free Fire!

Baca Juga: Top Up 100 Diamond, Dapatkan Bonus Blueprint: Netherworld Troops Free Fire (FF)!

Untuk sedikit meringkan beban Sobat Booyah, kali ini BOOYAHCOID hadirkan sederet tips jitu untuk menyelesaikan misi pada event ini dengan cepat. Yuk simak tipsnya di bawah ini!

Bermain Bersama Teman

Sumber: BOOYAHCOID

Yap, lagi-lagi kunci utama untuk menyelesaikan misi di Free Fire yakni dengan adanya kerja sama dengan teman dalam game. Sobat Booyah dapat menentukan patner untuk diajak menuntaskan sederet misi yang akan diganjar dengan Token untuk spin di Web Event FFML Season III.

Selain itu, kehadiran fitur Dynamic Duo juga dapat mendukung permainan agar menjadi lebih apik sekaligus menyelesaikan misi fitur terbaru tersebut.

Aktif Bermain Setiap Hari

Sumber: BOOYAHCOID

Selain bermain bersama teman, kunci untuk menyelesaikan misi pada Event FFML Season III inil terletak pada kekonsistenan untuk bermain setiap harinya. Meski tidak dapat bermain dalam waktu lama, setidaknya Sobat Booyah menyisihkan sediit waktu untuk bermain

Sebab, apabila Sobat Booyah absen sehari saja dalam periode misi ini, maka akan sulit untuk memenuhi panggilan misi di hari berikutnya, mengingat event ini juga memiliki batas periode berlaku.

Selain itu, token FFML ini bisa didapatkan setiap hari! Jadi akan terbilang rugi jika melewatkannya.

Jangan Pelit Bertukar Logo Tim

Sumber: BOOYAHCOID

Jika Sobat Booyah mendapatkan logo tim yang sama lebih dari satu kali, maka Sobat Booyah dapat menawarkannya pada teman untuk ditukarkan dengan logo Tim yang mungkin belum dimiliki.

Sobat Booyah hanya perlu sedikit komunikasi dan berbagi kode Penukaran untuk diklaim pada bagian yang telah ditentukan. Saling bertukar logo tim juga dapat menjadi imbalan atas kerja sama yang terjadi ketika bermain.

Dengan tips-tips di atas, dijamin Sobat Booyah akan mendapatkan hadiah-hadiah menarik pada event ini tanpa menunggu lama. Tunggu apa lagi? Yuk segera dapatkan sederet hadiah di dalamnya!


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti InstagramFacebook, dan YouTube dari BOOYAHCOID!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...