Home Fun Penyebab Pemain Free Fire (FF) Sering Tereliminasi di Awal Game!

Penyebab Pemain Free Fire (FF) Sering Tereliminasi di Awal Game!

Hi Sobat Booyah!

Setiap pemain pasti mendambakan Booyah ketika bermain. Berbagai hal tentu saja dilakukan agar bisa mendapatkan Booyah entah itu ketika bermain solo, duo, ataupun squad sekalipun.

Namun, tidak selamany pemain bisa mendapatkan hal yang diinginkan. Tak jarang, bukan hasil Booyah yang didapatkan, justru mereka harus terleminasi di awal permainan akibat berbagai kesalahan yang dilakukan.

Baca Juga: 3 Alasan Bermain Squad Lebih Baik Daripada Solo di Free Fire (FF)

Baca Juga: Sempat Menjadi META, 3 Karakter FF ini Sekarang Sudah Jarang Digunakan!

Apa saja kesalahan yang sering dilakukan yang menyebabkan pemain terleminasi di awal permainan (to soon) FF ini? Berikut BOOYAHCOID punya beberapa alasannya!

Terlambat Turun

Sumber : booyah.co.id

Poin pertama yang menyebabkan pemain tereliminasi di awal game adalah kesalahan dalam turun yang menyebabkan terlambat turun dari musuh. Secara logika, siapapun yang lebih cepat turun akan mendapatkan memiliki resource yang lebih banyak dan menembaki mereka yang baru turun.

Sobat Booyah juga akan lebih berkesempatan mendapatkan senjata lebih cepat dibanding pemain yang turun lebih lambat dari kalian ketika berhasil turun lebih awal dibandingkan musuh.

Salah Tempat Ketika Turun

IMG_20200928_094110.jpg
Sumber : booyah.co.id

Selain terlambat turun, salah tempat juga mengakibatkan Sobat Booyah mendapatkan kerugian. Entah itu salah turun di lokasi yang minim senjata padahal musuh ada banyak, ataupun hal lainnya.

Maka dari itu, penguasaan tempat di Free Fire sangatlah penting. Jika ragu untuk turun di tempat yang jarang kalian turun, Sobat Booyah bisa turun di tempat favorit jika memang memungkinkan.

Barbar Namun Minim Resource

62-alphinee-firebrand.jpg
Sumber : booyah.co.id

Tidak jarang, karena terlalu nafsu untuk mendapatkan kill di awal permainan Sobat Booyah kadang lupa bahwa masih memiliki resource yang minim tetapi tetap memaksa untuk maju melawan musuh.

Alhasil, bukan kill yang didapat namun justru harus terleminasi di awal permainan. Kesalahan yang tidak perlu inilah yang Sobat Booyah harus hindari. Pastikan, sebelum menyerang musuh di awal permainan kalian sudah yakin telah memiliki resource yang lebih baik dibandingkan musuh.

Kurangnya Kerjasama Tim

Photo_1601394323470-1024x485.jpg
Sumber : booyah.co.id

Kurangnya kerja sama di awal permainan ketika bermain duo ataupun squad ternyata juga bisa membuat Sobat Booyah terleminasi di awal permainan. Terlebih lagi, jika kalian terkena rush musuh yang datang menghampiri.

Pastikan, walaupun baru di awal game Sobat Booyah telah menjalin komunikasi yang baik antara satu dengan yang lain. Tetaplah melakukan looting berdekatan dan regroup jika dirasa cukup. Tetapi jika dirasa aman, kalian bisa looting secara terpisah.


Kalau Sobat Booyah sendiri, manakah hal yang menyebabkan sering mati di awal permainan ketika bermain Free Fire?

15 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...