Home Tips Pengen Bertahan di Area High Ground FF? Perhatikan Hal Ini Terlebih Dahulu!

Pengen Bertahan di Area High Ground FF? Perhatikan Hal Ini Terlebih Dahulu!

Hi Sobat Booyah!

High Ground merupakan salah tipe kontur permukaan map yang jadi spot menarik untuk disinggahi ketika bermain Free Fire. Sesuai namanya, posisi ara ini lebih tinggi daripada dataran di sekitarnya, sehingga pemain memiliki vision yang lebih luas.

Selain vision yang luas, High Ground sangat menguntungkan untuk menyerang musuh di Low Ground yang susah memberikan serangan balasa. Tak heran apabila banyak pemain yang gemar bermain di area High Ground.

Baca Juga: Ini Sederet Manfaat yang Bisa Dirasakan Dari Smoke Barrel Free Fire (FF)!

Baca Juga: Alasan Kenapa Skill Milik Kelly Masih Laris Digunakan Sejak Awal Perilisan!

Apabila Sobat Booyah pengen bermain di are High Ground Free Fire (FF), ada beberapa hal krusial yang harus kamu perhatikan terlebih dahulu. Langsung saja simak ulasan berikut dan temukan hal-hal yang dimaksud!

Kondisi Area High Ground yang Ingin Disinggahi

Tak sembarang area High Ground yang dapat dijadikan tempat bertahan. Setiap dataran tinggi memiliki perbedaan dari segi kondisi di sekitarnya. Ada area High Ground yang memiliki banyak obstacle dan patahan, ada juga High Ground yang merupakan open field.

Sobat Booyah harus cermat untuk memilih High Ground yang akan kalian amankan. Kalian bisa memilih area dimana masih ada obstacle yang bisa dijangkau, patahan-patahan yang menguntungkan, serta High Ground yang objektif soal posisi zona aman.

Escape Mechanism

Escape Mechanism merupakan istilah untuk menggambarkan hal-hal yang dapat membantu pemain menyelamatkan diri dalam posisi sulit. Escape Mechanism meliputi jalur terbaik untuk kabur, compound yang aman, serta alat bantu kabur seperti Launchpad, Zipline, dan Vehicle.

Sobat Booyah juga harus memperhatikan Escape Mechanism yang kalian miliki untuk berjaga-jaga apabila nantinya kalian tersandwich atau posisi zona aman yang mental. Kalian bisa mempersiapkan Vehicle, atau menghapal tempat terbaik untuk kabur dan bertahan.

Ketersediaan Resources

Ketersediaan resources juga jadi faktor penentu ketika bermain di High Ground. Jangan sekali-kali bermain di High Ground tanpa resources yang memadai, baik ketika area High Groud yang kalian kuasai sangat aman dan nyaman.

Medkit, Gloo Wall, Armor, sampai amunisi yang cukup sangat diperlukan agar Sobat Booyah bisa bertahan dan menyerang dengan baik. Sobat Booyah memang diunggulkan dari segi posisi, namun ketika resources kalah dari musuh maka kalian akan sangat kesulitan.

Itu dia beberapa hal yang harus kalian perhatian ketika hendak beramin di area High Ground Free Fire (FF). Apakah Sobat Booyah senang bermain di area High Ground daripada di area Low Ground?


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti Tiktok, Instagram, Facebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...