Home Esports Pro Player FF Brazil UBiTA Di-ban dari Semua Turnamen Resmi Garena dan...

Pro Player FF Brazil UBiTA Di-ban dari Semua Turnamen Resmi Garena dan Dikeluarkan Dari paiN Gaming

Hi Survivors!

Sekitar pukul 6:00 pagi WIB tadi, paiN Gaming mengumumkan di Instagram resminya bahwa mereka mengeluarkan UBiTA dari tim.

Selain itu, pro player ini juga dilarang oleh Garena untuk berpartisipasi dalam semua turnamen official hingga waktu yang tidak ditentukan. Ini berarti UBiTA tidak akan diijinkan untuk berpartisipasi dalam final BFFL (Brazil Free Fire League) yang akan diselenggarakan pada tanggal 13-15 Maret ini (14-16 waktu WIB).

UBiTA sendiri sudah terkenal di Brazil sebagai salah satu pro player Free Fire yang sangat berprestasi. Salah satu prestasinya adalah menyabet gelar juara sebagai tim Youtuber perwakilan Brazil di turnamen Free Fire Streamer Showdown 2019, mengalahkan tim Indonesia saat babak final.

Walaupun tidak ada penjelasan dari paiN Gaming dibalik keputusan mereka, netizen Brasil berspekulasi bahwa ini dikarenakan kontroversi UBiTA dengan salah satu pro player terkenal yang juga berpartisipasi di BFFL, Vraunelas dari tim Los Grandes. Vraunelas sendiri juga sudah meng-upload foto dibawah ini dengan caption “Jika kau berbicara buruk tentang kami, itu artinya kami bermain dengan baik, karena jika kami tidak demikian, kau tidak akan berbicara.” (terjemahan estimasi)

Sampai saat ini belum ada pengumuman resmi mengenai siapa yang akan menggantikan UBiTA di final BFFL. Posisi paiN Gaming saat ini adalah ranking 5 dari total 12 tim yang bertanding.

Kira-kira bagaimana performa tim ini di babak final? Kita saksikan saja melalui live streaming di akun resmi Youtube Free Fire Brazil pada tanggal 14 Maret 2020 (pukul 4 pagi), dan 15-16 Maret 2020 (pukul 11 malam).

5 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...