Home Esports RBR.FuddinMS Bagikan 5 Tips Mudah Gabung Tim Esports Free Fire!

RBR.FuddinMS Bagikan 5 Tips Mudah Gabung Tim Esports Free Fire!

Hi Sobat Booyah!

Sebagian para pemain Free Fire memiliki mimpi menjadi pro player atau tergabung dalam tim esports. Selain bisa membanggakan daerah melalui prestasi yang telah dicapai, masuk dalam industri esports juga memberikan popularitas yang dapat digunakan di kemudian hari.

Dalam perjalanan meraih mimpi, tentu membutuhkan tekad yang kuat karena persaingan akan terasa sulit. Pelatih Red Bull Rebellion, RBR.FuddinMS membagikan beberapa tips mudah untuk dilirik tim esports. Yuk simak penjelasan di bawah ini!

Baca Juga: Ini Moment Terbaik untuk Gunakan Smoke Grenades di Free Fire (FF)!

Baca Juga: ONIC.Garee Sebut ONIC Olympus Miliki Stategi Baru Pertahankan Posisi FFML Season IV Divisi 1!

Perbaiki Mekanik Permainan

Sumber: Instagram RBR Fuddin

“Pertama, perlu adanya mekanik in-game dari segi komunikasi dan skill yang bagus. Karena itu menjadi modal utama untuk bisa meraih perhatian tim esports.”

Perbanyak Pengalaman

Sumber: Instagram RBR Fuddin

“Ikutin terus turnamen sampai Grand Final, baik itu official atau minor, karena dari situ bisa dinilai pencapaian. Percuma juga kenal orang dalam tapi pencapaian saja tidak punya. Intinya raih terus prestasi agar mata bisa tertuju pada skillmu.”

Perbaiki Attitude

Sumber: Instagram RBR Fuddin

“Memiliki perilaku yang santun atau attitude yang baik menjadi nilai tambah agar tim esports bisa tertarik. Karena seorang pro player, yang nanti akan menjadi contoh player lain perlu memiliki attitude yang baik.”

Tidak Mudah Mengeluh

Sumber: Instagram RBR Fuddin

“Tim esports tidak bakal tertarik dengan orang yang mengeluh dan malas. Kamu harus lebih giat, dan senantiasa percaya bahwa usaha tidak akan menghianati hasil.”

Gabung Academy Tim Esports

Sumber: Instagram RBR Fuddin

“Kalau bisa ikut gabung ke academy tim esports nya biar lebih cepat dilirik. Dengan memberikan perfoma permainan yang bagus, tentunya tim Esports akan menyukaimu.”

Itulah beberapa tips dari RBR.FuddinMS yang bisa Sobat Booyah lakukan untuk meraih mimpi menjadi pro player. Terpenting, terus saja berusaha dan selalu mengembangkan skill hingga nanti akan akan tim esports yang melihat kehebatanmu.


Tidak ingin ketinggalan sederet informasi menarik lain seputar Free Fire? Jangan lupa untuk mengikuti TiktokInstagramFacebook, dan YouTube dari Berita Booyah!

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...