Home Highlight Refinery Map Kalahari Mengalami Perubahan Di Advanced Server FF November!

Refinery Map Kalahari Mengalami Perubahan Di Advanced Server FF November!

Hi Sobat Booyah!

Advanced Server Free Fire November resmi dibuka pada tanggal 27 kemarin. Cukup dengan registrasi akun, Sobat Booyah akan diberi akses untuk mencoba sederet pembaruan dan fitur fitur terbaru yang akan hadir di Free Fire.

Seolah tak ingin luput dari perhatian, Pada Advanced Server FF November ini Map Kalahari, lebih tepatnya di lokasi Refinery mengalami perubahannya yang cukup drastis jika dilihat antara sebelum dan sesudah.

Baca Juga: Persiapan Season 4, Senjata di Clash Squad Advance Server FF November Dirombak!

Baca Juga: The Prime Keluar Sebagai Juara Turnamen Piala KONI 2020!

Lokasi yang tepat berada di tengah Map Kalahari ini mengalami perubahan besar pada beberapa bagian. Berikut adalah perbandingan lokasi Refinery yang lama dengan yang baru.

Menara Tunggal

Satu satunya menara tinggi yang berada di sisi kanan Refinery. Tempat yang biasanya menjadi titik Spawn player ketika bermain mode Clash squad ini dihilangkan, diganti dengan tempat layaknya landasan Helicopter dengan Obstacle kontainer dan Box Box baru

Sumber: Booyahcoid

Bagian Jalur Tengah Refinery

Bagian tengah yang cukup luas ini menerima perubahan yang mana dihilangkannya pagar pembatas dan penambahan serta perubahan bentuk box yang tersedia di sana.

Sumber: Booyahcoid

Bagian Rumah Samping Menara

Bagian yang terhubung dengan seberang refinery menggunakan jembatan, tepatnya di sebelah kanan menara tunggal dirombak total dengan mengubah rumah tersebut dengan beberapa obstacle baru dan menyatukannya dengan bagian seberang.

Sumber: Booyahcoid

Jalur Kiri Menuju ke Bawah

Jalur yang dapat menghantarkan Sobat Booyah ke bagian bawah Refimery ini diubah dengan menjadikannya jalanan lurus dengan sebuah tangga menuju ke bawah.

Sumber: Booyahcoid

Bagian Bawah Refinery

Bagian bawah yang sebelumnya lebih luas kini dijadikan lebih kecil dan terkesan sempit karena tembok penopang berukuran lebih besar dan pendek.

Sumber: Booyahcoid

Keseluruhan Tampilan Refinery dari Arah Jembatan

Secara keseluruhan, tampilan Refinery yang lama tampak lebih luas dan tinggi. Berbanding terbalik dengan Refinery Advanced Server yang dirework menjadi lebih rendah dan tidak terlalu luas. Tingkat kepadatan obstacle di Map Refinery terbaru jauh lebih padat.

Sumber: Booyahcoid

Nah, Bagaimana menurut Sobat Booyah? Apakah dengan adanya perubahan pada Refinery di Map kalahari akan berdampak pada berubahnya strategi permainan?

TERBARU

Senjata Baru Treatment Laser Gun Hadir di Advance Server FF September...

0
Hi Sobat Booyah! Advance Server FF September kembali menghadirkan senjata baru. Kali ini ada senjata dengan konsep modern futuristik...

TRENDING

TIPS BOOYAH

Tips Bermain Mode Baru Free Fire (FF), Droid Apocalypse!

0
Hi Sobat Booyah! Mode baru Droid Apocalypse sudah hadir di Free Fire. Mode yang satu ini sebelumnya menjadi...